Scroll Untuk Membaca

Aceh

Kakanwil Kemenag Aceh Ingatkan Jamaah Fokus Manasik Dan Jaga Kesehatan

BANDA ACEH (Waspada): Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Dr H Iqbal SAg MAg mengajak jamaah haji tahun 1443 H/2022 M untuk fokus mengikuti bimbingan manasik haji dan menjaga kesehatan sebelum keberangkatan.

Menurutnya, belajar tentang haji pada manasik menjadi unsur penting dan sebagai persiapan melakukan berbagai amalan ibadah haji nantinya di Arab Saudi.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kakanwil Kemenag Aceh Ingatkan Jamaah Fokus Manasik Dan Jaga Kesehatan

IKLAN

Hal ini diungkapkan Kakanwil Kemenag Aceh ketika memberikan sambutan pada manasik bagi 117 jamaah haji Kabupaten Bireuen, di Masjid Agung Sultan Jeumpa, Jum’at (3/6).

“Kami mengajak jamaah untuk fokus dan konsentrasi mengikuti manasik, dan tetap menjaga kesehatan dengan baik, jangan lakukan hal-hal yang dapat mengganggu kesehatan. Kita patut bersyukur dan  merasa bahagia, bagi jamaah kembali dapat berhaji setelah sekian lama menunggu,begitu juga bagi petugas dapat melayani dzuyufurrahman, manfaatkan kesempatan ini dengan maksimal,” ujarnya.

Dikatakan, bimbingan manasik haji adalah  salah satu wadah pembinaan, pelayanan dan perlindungan terhadap  jamaah haji yang menjadi salah satu tugas pemerintah sebagaimana amanat UU.

“Semoga semua jamaah haji Bireuen dalam keadaan sehat wal afiat, dan mendapat haji yang mabrur dan mabrurah, doanya,” ujarnya.

Ia menjelaskan, meskipun tahun ini hanya mendapat kuota 50 persen, tapi akan menghilangkan antrean panjang jamaah haji.

Ia juga berpesan untuk tidak termakan isu hoaks yang marak berkembang terkait keberangkatan haji.
“Awas hoaks, kita jangan terpengaruh dengan informasi hoaks yang menyebar sangat cepat dan merugikan masyarakat. Khusus calon jamaah haji yang sudah menyetor atau mendaftar agar tak menarik setoran awal tersebut, apalagi terkait pembatasan usia 65 tahun pemberangkatan jamaah tahun 2022 ini,” kata Iqbal.

Selain itu, kata Iqbal, adanya informasi yang tak benar terkait keberangkatan jamaah haji Aceh via Bandara Kuala Namu Medan. “Seluruh jamaah haji Aceh, berjumlah 1.988 orang yang tergabung dalam 6 kloter tetap berangkat via Bandara SIM Aceh Besar, sebagaimana pengumuman yang dikeluarkan pusat,” sebutnya.

Manasik dibuka Bupati Bireuen, Dr H Muzakkar A Gani SH MSi, dan dihadiri Kakankemenag Bireuen Dr Muhammad Amin SAg MA, para ulama dan tokoh masyarakat serta jajaran Forkopimda Kab setempat.(b02).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE