Scroll Untuk Membaca

Aceh

Kades Korban Longsor Belum Ditemukan, Sat Brimob Turunkan Puluhan Personel

Kades Korban Longsor Belum Ditemukan, Sat Brimob Turunkan Puluhan Personel
Personel Brimob Batalyon C Pelopor melakukan pencarian korban longsor di lokasi tambang emas pada hari keempat di Desa Alue Gantung Kecamatan Beutong Kabupaten Nagan Raya, Minggu (12/2).(Waspada/Muji Burrahman)

NAGAN RAYA (Waspada): Batalyon C Pelopor Sat Brimob Polda Aceh menerjunkan puluhan personel untuk mencari korban Said Bukhari, Kepala Desa Gunong Nagan, Kecamatan Beutong, Kabupaten Nagan Raya yang diduga tertimbun tanah longsor pada Rabu (8/2) lalu hingga saat ini belum ditemukan.

Danyon C Pelopor Kompol Usman mengatakan, untuk membantu  pencarian korban hilang, dirinya telah mengerahkan personel ke lokasi kejadian pada hari keempat korban tertimbun longsor di tambang emas.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kades Korban Longsor Belum Ditemukan, Sat Brimob Turunkan Puluhan Personel

IKLAN

“Untuk saat ini kita sudah kerahkan puluhan personel ke tempat kejadian untuk membantu pencarian, karena sudah memasuki hari keempat korban hingga saat ini belum ditemukan,” kata Kompol Usman kepada Waspada.id  Minggu (12/2).

Kompol Usman menjelaskan, proses pencarian korban yang diduga tertimbun longsor di kawasan Alue Gantung, Kecamatan Beutong, masih terus dilakukan dengan harapan agar korban segera ditemukan.

Ia menambahkan, pencarian ini dilakukan dengan dasar kemanusiaan dan sebagai wujud nyata dari bakti Brimob untuk masyarakat dengan motto jiwa ragaku demi kemanusiaan. “Kita akan membantu hingga korban ditemukan, doakan yang terbaik,” tutupnya.(b22)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE