SIGLI (Wapada): Kabupaten Pidie masih butuh banyak traktor pengolahan lahan sawah.
“Jumlah traktor yang ada sekarang, tidak sebanding dengan luasan lahan sawah yang ada di Pidie seluas 25.964 hektare,” kata Kabid Sarana dan Prasarana, pada Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Pidie, Jafaruddin SP, Kamis (16/2).
Dia mengungkapkan, sekarang banyak permintaan bantuan traktor dari para petani untuk mengolah lahan sawah. Setidaknya, jumlah proposal yang sudah masuk dan diterima pihaknya mencapai di atas 30 proposal. Dengan adanya traktor, kata dia, akan mempercepat pengolahan lahan guna kelancaran proses tanam.
Jafaruddin, menyampaikan Pemerintah Kabupaten Pidie, pada tahun 2022 pernah menerima 10 unit hand traktor. Bantuan hand traktor, itu merupakan pengadaan dari salah satu anggota DPR-RI dari Partai Nasdem. Jafar menambahkan karena Kabupaten Pidie memiliki luas untuk menanam pada mencapai 25.964 hektar, sehingga setidaknya masih membutuhkan ribuan traktor. (b06)