Scroll Untuk Membaca

Aceh

Jelang Nataru, Brimob Kompi 2 Aramiah Sterilisasi Gereja HKBP Langsa

Danki 2 Brimob Batalyon B Pelopor, AKP Muhammad Rizaldi saat memimpin sterilisasi antisipasi Guantibmas di Gereja HKBP Langsa, Minggu (24/12). Waspada/dede
Danki 2 Brimob Batalyon B Pelopor, AKP Muhammad Rizaldi saat memimpin sterilisasi antisipasi Guantibmas di Gereja HKBP Langsa, Minggu (24/12). Waspada/dede

LANGSA (Waspada): Jelang Hari Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, Sat Brimob Kompi 2 Batalyon B Pelopor Aramiah melaksanakan giat sterilisasi antisipasi Guantibmas di Gereja HKBP Langsa, Minggu (24/12).

Kegiatan Sitkamtibmas menjelang 2024 langsung dipimpin Danki Brimob Kompi 2 Batalyon B Pelopor, AKP Muhammad Rizaldi.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Jelang Nataru, Brimob Kompi 2 Aramiah Sterilisasi Gereja HKBP Langsa

IKLAN

“Hari ini, anggota Brimob Kompi 2 Batalyon B Pelopor melakukan sterilisasi di wilayah Langsa dan Aceh Timur jelang perayaan natal dan tahun baru 2023/2024,” sebut Danki Brimob.

Jelang Nataru, Brimob Kompi 2 Aramiah Sterilisasi Gereja HKBP Langsa
Kapolres Langsa, AKBP Muhammadun, SH saat melalukan giat sterilisasi antisipasi Guantibmas di Gereja HKBP Langsa, Minggu (24/12). Waspada/dede

Sementara, lanjutnya, hasil monitoring dan sterilisasi tidak ada hambatan, serta berjalan kondusif. Semoga di tahun ini kegiatan ibadah antar umat beragama juga berjalan seperti tahun-tahun sebelumnya.

Sementara Kapolres Langsa, AKBP Muhammadun, SH yang ikut mendampingi kegiatan sterilisasi gereja mengucapkan terimakasih kepada personil Brimob dan jajaran Polres Langsa yang berkerja ikhlas di momen Operasi Liling Seulawah 2023/2024, khususnya di jajaran Polda Aceh.(b13)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE