Scroll Untuk Membaca

AcehEkonomi

Jaga SPHP, Pj Wali Kota Tinjau Operasi Pasar Beras Medium

Pj Wali Kota Langsa Syaridin SPd, MPd melihat langsung proses penjualan beras oleh tim Bulog kepada masyarakat dengan harga terjangkau. Waspada/Ibnu Sa'dan
Pj Wali Kota Langsa Syaridin SPd, MPd melihat langsung proses penjualan beras oleh tim Bulog kepada masyarakat dengan harga terjangkau. Waspada/Ibnu Sa'dan

LANGSA (Waspada): Penjabat Wali Kota Langsa, Syaridin SPd, MPd, turun langsung meninjau pelaksanaan Operasi Pasar Beras Medium demi menjaga Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) yang dilaksanakan Perum Bulog Cabang Langsa di depan Makodim 0104/Aceh Timur, Senin (18/9).

Dalam kunjungannya, Syaridin didampingi anggota Forkopimda dan pimpinan OPD setempat. memberikan apresiasi yang tinggi kepada tim Bulog Langsa atas kinerja sigap mereka dalam menjaga agar harga beras tetap stabil, sebagai salah satu langkah strategi untuk menekan inflasi di Kota Langsa.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Jaga SPHP, Pj Wali Kota Tinjau Operasi Pasar Beras Medium

IKLAN

Kepala Perum Bulog Cabang Langsa, Muhammad Iqbal, dengan tegas menyatakan kesiapannya untuk terus mendukung Pemerintah Kota Langsa dalam menjaga stabilitas harga beras dan mengatasi gejolak harga pangan yang mungkin terjadi di masyarakat.

Dengan langkah proaktif ini, Pemerintah Kota Langsa bersama Bulog Langsa berkomitmen untuk menjaga ketersediaan dan harga beras yang terjangkau bagi masyarakat, sehingga mampu memberikan rasa aman dan sejahtera dalam aspek pangan.

“Operasi pasar seperti ini menjadi salah satu upaya konkret dalam mendukung stabilitas ekonomi di wilayah ini,” sebutnya.(b12)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE