BLANGPIDIE (Waspada): Sebanyak 27 rumah warga di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), dilaporkan rusak dihantam angin kencang, yang disertai hujan deras pada Minggu sore (28/7) lalu.
Data diterima Waspada, Senin (29/7), dari Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten (BPBK) Abdya diketahui, sebanyak 27 unit rumah, ditambah satu unit kios dan ruang belajar sekolah, dilaporkan ikut mengalami imbas kencangnya terpaan angin yang melanda kawasan Abdya dan sekitarnya.
Kepala BPBK Abdya Armayadi ST, total bangunan yang mengalami kerusakan sebanyak 27 unit rumah, tersebar di sejumlah Kecamatan, dalam Kabupaten setempat. Masing-masing, Kecamatan Babah Rot di Desa Pante Rakyat dan Desa Ie Mirah. Kecamatan Kuala Batee di Desa Kuala Teurubu dan Desa Sikabu.

Kecamatan Jeumpa, di Desa Ladang Neubok. Kecamatan Susoh di Desa Pulau Kayu, Desa Tengah Rawa, dan Desa Kepala Bandar. Kecamatan Blangpidie, Desa Keudai Siblah, Alue Manggota, Mata ie, Kuta Tinggi dan Geulumpang Payong. Kecamatan Tangan-Tangan rumah warga di Desa Bineh Krueng, Suak Nibong dan Padang Bak Jok. Kemudian, Kecamatan Manggeng di Desa Lhung Baroe dan Panton Makmur.
Kemudian, pohon tumbang menutupi badan jalan, di Desa Keude Paya, Keude Siblah, Kuta Tinggi dan Guhang Kecamatan Blangpidie. Berikutnya, Desa Blang Makmur, Kecamatan Kuala Batee. “Sejauh ini tidak ada laporan korban jiwa dalam bencana alam tersebut. Namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. Saat ini tim kita sedang melakukan proses pembersihan di lapangan,” ujar Kaban Armayadi.(b21)