Ibu Dan Bayi Di Aceh Tamiang Meninggal Tertimpa Pohon

  • Bagikan
Ibu Dan Bayi Di Aceh Tamiang Meninggal Tertimpa Pohon
Batang sawit yang tumbang dan menimpa korban Suryati, 29, dan bayi laki-lakinya warga Dusun Titi Tiga, Kampung Selele, Kecamatan Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang. (Waspada/Ist)

ACEH TAMIANG (Waspada): Suryati, 29, dan bayi laki-lakinya berusia sekitar 4 bulan warga Dusun Titi Tiga, Kampung Selele, Kecamatan Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang meninggal dunia akibat tertimpa pohon kelapa sawit, Minggu (5/1).

Datok Kampung (Kepala Desa) Selele Samsudin yang dikonfirmasi Wartawan mengatakan, musibah tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. “Ia benar, ibu dan bayinya meninggal dunia usai tertimpa pohon sawit,” ujar Datok.

Menurutnya, sebelum kejadian, korban yang menggendong bayinya datang ke rumah saudaranya yang berjarak beberapa meter. “Korban ini datang ke rumah saudaranya karena ada acara rewang, tujuannya untuk bantu-bantu,” sebutnya.

Berselang waktu, korban kemudian duduk di sebuah kursi depan rumah saudaranya itu untuk menyusui anaknya. “Korban duduk di depan rumah itu untuk menyusui anaknya,” terang Datok.

Namun, naas tiba-tiba pohon kelapa sawit yang sudah tua dan lapuk itu tumbang dengan sendirinya dan langsung menimpa keduanya. “Akibat peristiwa tersebut, ibu dan anak itu dinyatakan meninggal dunia dan kedua korban sudah dibawa ke rumah duka,” pungkasnya.(b15)




Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *