Scroll Untuk Membaca

AcehKesehatan

Ibu – Anak Lakukan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

PERIKSA KESEHATAN: Pihak Medco EP Malaka, meninjau pemeriksaan kesehatan gratis dan pemberian makanan tambahan untuk ibu hamil dan anak di Blang Nisam, Indra Makmu, Aceh Timur, Kamis (17/11). Waspada/Ist.
PERIKSA KESEHATAN: Pihak Medco EP Malaka, meninjau pemeriksaan kesehatan gratis dan pemberian makanan tambahan untuk ibu hamil dan anak di Blang Nisam, Indra Makmu, Aceh Timur, Kamis (17/11). Waspada/Ist.

JULOK (Waspada): PT Medco E&P Malaka (Medco E&P) menggratiskan pemeriksaan kesehatan terhadap ibu dan anak dalam lingkar Blok A di Kabupaten Aceh Timur. Upaya tersebut dilakukan guna mendukung pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat.

Medco E&P mendatangkan dokter spesialis anak dan kandungan untuk melakukan pemeriksaan ibu hamil dan ibu menyusui, anak dan balita serta lansia. Kali ini dipusatkan di Gampong Blang Nisam, Kecamatan Indra Makmu, Aceh Timur, Kamis (17/11). Kegiatan itu juga bekerjasama dengan dengan Dinas Kesehatan setempat dan puskesmas.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ibu – Anak Lakukan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

IKLAN

“Selain pemeriksaan kesehatan, kita juga menggratiskan paket makanan bergizi tambahan, seperti susu dan makanan bagi anak, ibu hamil menyusui,” kata VP Relations & Security Medco E&P, Arif Rinaldi, dalam siaran persnya, Jumat (18/11).

Kegiatan yang dilaksanakan sehari penuh itu dihadiri Lead Publik Affair Medco E&P, Maulidar Putra, dan pihak muspika. “Kami mengapresiasi kepedulian perusahaan pada warga Indra Makmu,” ujar Arif Rinaldi.

Dikatakannya, kondisi saat ini mendorong pihak perusahaan untuk terus mendukung pemerintah dalam meningkatkan kesehatan masyarakat. “Kami juga berharap dukungan semua pihak untuk kelancaran operasional perusahaan dalam memenuhi kebutuhan energi Nasional,” demikian Arif Rinaldi. (b11).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE