BANDA ACEH (Waspada): Baitul Mal Aceh (BMA) berhasil mengumpulkan zakat dan infak sebesar Rp4,91 miliar hingga akhir Februari 2025, yaitu dengan rincian zakat sebanyak Rp3,05 miliar dan infak Rp1,86 miliar.
Angka tersebut menunjukkan komitmen dan kepercayaan masyarakat Aceh dalam mendukung program pemberdayaan ekonomi umat yang dilaksanakan oleh Baitul Mal Aceh.
“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada para muzaki yang telah menyetorkan zakatnya dan juga kepada para munfiq yang telah menyerahkan infaknya. Semoga Allah menambahkan rizkinya dan permudahkan segala urusannya,” kata Anggota Badan Baitul Mal Aceh Bidang Pengumpulan, Abdul Rani Usman, Selasa (04/03/25).
Abdul Rani mengatakan, capaian tersebut merupakan hasil dari kerja keras semua pihak, baik internal Baitul Mal Aceh maupun dukungan masyarakat yang semakin meningkat.
“Kami terus berupaya meningkatkan layanan dan transparansi dalam pengelolaan zakat dan infak, agar dana yang terkumpul dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk kesejahteraan umat,” kata Abdul Rani.
Kepala Sekretariat Baitul Mal Aceh, Amirullah, mengatakan, pengumpulan zakat dan infak sepanjang tahun 2025 diperkirakan akan terus meningkat seiring dengan meningkatnya kesadaran masyarakat Aceh terhadap kewajiban berzakat dan berinfak.
“Baitul Mal Aceh juga gencar melakukan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya berzakat dan berinfak, sehingga masyarakat pun ikut tercerahkan,” ujar Amirullah.
Kata dia, hingga saat ini, Baitul Mal Aceh telah menyalurkan zakat dan infak tersebut dalam berbagai bentuk bantuan, mulai dari pemberdayaan ekonomi, pendidikan, kesehatan, dan bantuan sosial lainnya.
“Semakin banyak zakat dan infak yang terkumpul, maka akan semakin banyak pula mustahik yang bisa dibantu,” pungkasnya.(b02)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.