Scroll Untuk Membaca

Aceh

H Fathani: Pemuda Kunci Suksesnya Bangsa

Calon Wali Kota Lhokseumawe periode 2024-2029 H Fathani foto bersama dengan kaum milenial Kota Lhokseumawe. Waspada/Maimun Asnawi
Calon Wali Kota Lhokseumawe periode 2024-2029 H Fathani foto bersama dengan kaum milenial Kota Lhokseumawe. Waspada/Maimun Asnawi

“Kami sudah berkomitmen untuk memberikan ruang khusus untuk pemuda dan remaja di Kota Lhokseumawe. Kami pasti memperhatikan para pemuda agar mereka mendapatkan wadah dan fasilitas sesuai kebutuhan pemuda itu sendiri. Kami meyakini bahwa pemuda adalah kunci suksesnya sebuah bangsa. Bukankah pemuda hari ini pemimpin masa depan…?”

HAL tersebut disampaikan oleh calon orang nomor satu di Kota Lhokseumawe, H Fathani pada acara pertemuan silahturahmi dua hari lalu dengan kaum milenial (pemuda dan remaja) se-Kota Lhokseumawe di salah satu coffee di kota itu.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

H Fathani: Pemuda Kunci Suksesnya Bangsa

IKLAN

Calon Wali Kota Lhokseumawe itu meyakini bahwa dirinya bersama dengan calon Wakil Wali Kota Lhokseumawe, H Zarkasyi tidak akan mampu melaksanakan amanah rakyat, tanpa adanya dukungan para pemuda dan remaja. Pemuda adalah generasi emas yang akan melanjutkan pembangunan di bekas Kota Petro Dolar itu.

“Kami menilai bahwa pemuda dan remaja di gampong-gampong (desa-desa) perlu diberikan perhatian khusus dan serius. Seperti perhatian yang didapatkan oleh para geusyiek (kepla desa) dari pemerintah selama ini. Di gampong, pemuda adalah panglimanya generasi bangsa,” ungkap H Fathani lancar dan tulus.

Maka dari itu, sebut H Fathani lagi, pemuda dan remaja se-Kota Lhokseumawe harus bangkit untuk bersama-sama bergerak membangun Lhokseumawe yang lebih baik. Bangkit bersama-sama untuk membangun Lhokseumawe menjadi kota yang tidak kumuh oleh persoalan persampahan. Menjadi kota yang asri.

Pemuda dan remaja se-Kota Lhokseumawe juga diajak untuk segera meninggalkan hal-hal yang dapat merusak citra dan moral anak bangsa. “Kami ingin mempertegas bahwa dalam visi dan misi, kami sangat peduli pada kalian anak-anak muda. Mari kita bangkit secara bersama-sama..!!”

Terakhir pada kesempatan tersebut, H Fathani meminta seluruh pemuda-pemudi dan para remaja untuk memberikan dukungan pada pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe Fathani-Zarkasyi (FAZAR) pada pemilihan kepada daerah yang akan berlangsung beberapa waktu ke depan.

H Fathani: Pemuda Kunci Suksesnya Bangsa
Calon Wali Kota Lhokseumawe periode 2024-2029 H Fathani yang berpAsangan dengan H Zarkasyi memberikan semangat kepada tokoh pemuda Kota Lhokseumawe, Saiful usai kegiatan silaturahmi di salah satu coffee di kota itu dua hari lalu. Waspada/Maimun Asnawi

Usai H Fathani memberikan kata sambutan, salah seorang perwakilan anak muda dari Kota Lhokseumawe, Saiful, memberikan pandangannya terhadap calon wali kota dan wakil wali kota itu.

Menurut Saiful, FAZAR memiliki komitmen tinggi dalam memperhatikan nasib pemuda dan remaja ke depan. Karena itu dia dan seluruh pemuda dan remaja di Kota Lhokseumawe menaruh harapan besar kepada mereka berdua.

“Dengan adanya perhatian dan ruang khusus di hati pemimpon masa depan, kami para pemuda dan remaja di Kota Lhokseumawe dapat berbuat banyak dan bisa bergerak secara bersama-sama dalam mengambil peran membangun dan memajukan Kota Lhokseumawe,” kata Saiful yang disamput tepuk tangan para pemuda dan pemudi. WASPADA.id/Maimun Asnawi, S.HI, M.Kom.I

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE