Scroll Untuk Membaca

Aceh

Golkar Simeulue Sudah Rekrut 2400 Kader Untuk Menangkan Pemilu

Golkar Simeulue Sudah Rekrut 2400 Kader Untuk Menangkan Pemilu
Sekretaris DPD 1 Golkar Aceh membakar semangat para pengurus DPD II dan kader Golkar Kabupaten Simeulue. Jumat (10/3). Waspada/Rahmad

SIMEULUE (Waspada): DPD I Partai Golkar Provinsi Aceh menggelar rapat koordinasi dengan jajaran DPD II Partai Golkar Kabupaten Simeulue di Aula Dinkes Simeulue, Jumat (10/3) sore.

Ketua DPD II Golkar Kabupaten Simeulue, Hj Afridawati melaporkan sudah merekrut 2.400 kader untuk kemudian diminta pada DPD I agar segera menerbitkan Kartu Tanda Anggota (KTA) Partai Golkar.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Golkar Simeulue Sudah Rekrut 2400 Kader Untuk Menangkan Pemilu

IKLAN

Afridawati juga menyampaikan bahwa Pimpinan Kecamatan (PK) Golkar Simeulue sudah terbentuk seluruhnya. “Sayap-sayap partai demikian juga,” kata Afridawati.

Sekretaris Golkar Aceh Ali Basrah mengatakan hal penting dari koordinasi adalah soal pencapaian target pada Pemilu 2024 dengan mengacu pada pencapaian Golkar di Pemilu 2019. “harus lebih meningkat,” serunya.

Ali Basrah memaparkan sejumlah kiat pemenangan sesuai dengan teori baku yang telah digariskan organisasi yakni: pertama terbentuknya kepengurusan dan sayap-sayap serta kesolidan Badan Saksi Nasional (BSN) di seluruh pelosok Simeulue.

Kemudian keteroganisirnya Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu). “Apabila struktur sudah terbentuk 100 persen maka secara teori, kemaeangan sudah di tangan 50 persen,” jelas Ali Basrah.

“Ini penting dan harus solid. Jika ini ada maka lima puluh persen lain untuk penentuan kemenangan adalah faktor eksternal. Tinggal penuhi syarat lain dengan cara saling melengkapi dan menggali potensi pada masing masing kita,” jelas Ali Basrah.( b26)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE