ACEH TAMIANG (Waspada): Festival Serumpun Melayu Raya yang dilaksanakan di Kabupaten Aceh Tamiang sebagai momentum untuk melestarikan dan menjaga eksistensi nilai-nilai budaya yang telah diwariskan oleh para pendahulu kita.
“Mari bersama-sama melestarikan warisan budaya adat istiadat masyarakat Aceh Tamiang yang berkembang sejak lama,”ajak Pj Bupati Aceh Tamiang, Drs Asra pada pembukaan Festival Serumpun Melayu Raya 2024 pada Jumat, 6 Desember 2024 malam di tribun kantor bupati.
Menurutnya, dengan adanya wadah seperti malam ini, pegiat seni di Aceh Tamiang mendapatkan kesempatan tampil menyalurkan bakat kreativitasnya,
Asra berharap ajang seperti ini digelar setiap tahunnya sebagai upaya menggambarkan berbagai ragam kebudayaan tradisional dan kesenian masyarakat, serta menciptakan regenerasi seni terhadap generasi muda Aceh Tamiang.
“Selain itu juga untuk bertukar informasi tentang pembinaan dan pengembangan antar wilayah, sebagai upaya meningkatkan pemahaman dan menumbuhkembangkan apresiasi terhadap seni di kalangan masyarakat sebagai filter masuknya budaya asing,” sebut Asra.
Lanjutnya, seni dan budaya merupakan aset yang keberadaannya perlu dijaga dan dikembangkan untuk menciptakan masyarakat yang memiliki potensi dalam seni dan budaya yang tetap mempertahankan jati diri bangsa. “Akulturasi budaya asing tidak dapat dipungkiri telah menyentuh sebagian masyarakat, untuk itu melalui kesenian, akulturasi tersebut dapat difilter sehingga menunjukkan jati diri bangsa melalui pertunjukkan seni yang edukatif,” tegas Asra.
Pj Bupati Asra juga menyampaikan apresiasi kepada mantan anggota DPRA dari Dapil 7, Asrizal H. Asnawi, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh atas terselenggaranya kegiatan ini. “Kita semua tau bahwa pentingnya festival ini sebagai momentum untuk melestarikan budaya, ” sebutnya lagi.
Mantan anggota DPRA periode 2019 – 2024 sekaligus pemerhati budaya, Asrizal H. Asnawi mengatakan, momen ini merupakan momen kedua memperkenalkan adat budaya melayu di Aceh Tamiang yang dilaksanakan setelah sebelumnya pada tahun 2022.
“Kami ingin memperkenalkan sebuah rumpun berbeda di Aceh ini,salah satu rumpun melayu di Aceh Tamiang,” ujar Asrizal sembari menegaskan, perhelatan adat ini akan tetap dijalankan setiap tahunnya melalui regenerasi berikutnya.
Asrizal juga meminta masyarakat Aceh Tamiang untuk kembali bersatu memikirkan kemajuan Aceh Tamiang ke depan. “Pilkada sudah usai, tidak ada lagi kubu 01 atau 02, kembali ke 00 untuk bersama kita memikirkan Aceh Tamiang yang lebih maju,”serunya.
Sementara itu, Mewakili Kepala Disbudpar Aceh, Kabid Seni dan Budaya Disbudpar Aceh, Nurlaila Hamzah menyampaikan, pihaknya akan berusaha menyediakan ruang apresiasi pelaku seni dan budaya di kawasan pesisir Timur Aceh.
“Kita akan memberikan ruang agar pelaku seni dapat beraktivitas dan berkarya menjaga kelestarian warisan budaya melayu yang sudah melahirkan budaya sehingga masih terus berkembang dan menarik sampai saat ini,” sebutnya.
Dalam festival akan diisi berbagai rangkaian kegiatan, mulai pesona rasa Tamiang, panggung apresiasi, bazar UMKM, lomba reels instagram, podcast kebudayaan, hingga fun walk budaya.
Diketahui bersama, kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Kubudayaan Dan Pariwisata Aceh mlalui aspirasi anggota DPRA Dapil 7 (Aceh Tamiang – Langsa) ini akan berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 6-8 Desember 2024 mendatang.
Beberapa seniman dan talent akan tampil di panggung utama, yaitu Lebah Begantong, Cut Zuhra, Dwitiya Maharani, Joel Pase, Hingga Fahmil Arabi. Selain Itu, Juga ada penampilan Sanggar Lenggang Muda Community, Tamiang Acoustic, Syahnaz Farsia Dani, Silat Pelintau Tamiang, Sanggar Aneuk Pulo dan Sanggar Seni Rapai Tamiang.
Kemudian, akan hadir Sanggar Narawis Alut Tanu Dua, SMA 2 Kejuruan Muda, Ghazi Khairan Taqi, Sanggar Tepak Tamiang, Komunitas Stand Up Indo, SMP Muhammadiyah, Sanggar Bungong Mata Uroe, Grandson, dan Losmengeng. Melalui Festival Serumpun Melayu Raya, masyarakat dapat melihat kentara dan kuatnya budaya melayu di pesisir timur Aceh, khususnya di Aceh Tamiang.(b15)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.