Empat Unit Rumah Warga Abdya Terbakar

  • Bagikan

BLANGPIDIE (Waspada): Sebanyak empat unit rumah semi permanen, milik warga Aceh Barat Daya (Abdya), hangus terbakar pada Jumat (9/9).

Empat unit rumah warga yang terbakar itu, terjadi di dua titik, dengan waktu yang nyaris bersamaan. Kebakaran pertama terjadi di Desa Ladang, Kecamatan Susoh. Di lokasi kebakaran ini yang terjadi sekitar pukul 07.30 WIB, sebanyak tiga unit rumah semi permanen hangus dilalap ‘si jago merah’. Sementara lokasi kedua, terjadi di Desa Pantee Pirak, Kecamatan Manggeng, sekitar pukul 09.30 WIB. Di lokasi ini, satu unit rumah semi permanen juga nyaris rata dengan tanah.

Empat Unit Rumah Warga Abdya Terbakar
Kondisi rumah warga Desa Ladang, Kecamatan Susoh, Abdya, yang dilalap ‘si jago merah’, sekitar pukul 07.30 WIB, Jumat (9/9). Waspada/Syafrizal

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten (BPBK) Abdya, Armayadi ST menyebutkan, musibah kebakaran itu pertama menimpa tiga unit rumah milik warga Desa Ladang Kecamatan Susoh. Korbannya masing-masing, rumah milik Darmi, 50, Dian, 30 dan Azizah, 55.

Guna memadamkan api di lokasi Desa Ladang, BPBK Abdya langsung mengerahkan tiga unit armada pemadam kebakaran (Damkar) ke lokasi. Dengan dibantu masyarakat setempat, api berhasil dipadamkan sekitar pukul 08.30 WIB. “Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini,” ungkap Armayadi.

Empat Unit Rumah Warga Abdya Terbakar

Kemudian, sekitar pukul 09.30 WIB, BPBK Abdya kembali mendapatkan laporan dari masyarakat, adanya musibah kebakaran di Desa Pante Pirak, Kecamatan Manggeng, yang melalap satu unit rumah semi permanen, yang dihuni dua Kepala Keluarga. Masing-masing Saudah, 63 dan Idawati, 30.

Empat Unit Rumah Warga Abdya Terbakar

Dengan mengerahkan satu unit armada damkar, dibantu masyarakat sekitar, api berhasil dijinakkan sekitar pukul 10.20 WIB. “Sejauh ini, kita belum mengetahui penyebab pasti kebakaran yang menimpa empat unit rumah di dua lokasi berbeda itu. Saat ini sedang dalam proses penyelidikan dari pihak kepolisian,” sebut Armayadi.

Pasca kejadian, Armayadi mengaku pihaknya langsung mendirikan tenda, serta mendistribusikan bantuan masa panic, kepada masyarakat terdampak kebakaran, baik di Desa Ladang, Kecamatan Susoh, maupun di Desa Pante Pirak, Kecamatan Manggeng.(b21)





Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Empat Unit Rumah Warga Abdya Terbakar

Empat Unit Rumah Warga Abdya Terbakar

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *