KUTACANE (Waspada): Empat rumah warga Desa Pulo Piku, Kecamatan Darul Hasanah, Aceh Tenggara (Agara) rusak diterjang angin puting beliung pada Minggu (12/2) sekira pukul 19:45 WIB.
“Peristiwa bencana angin puting beliung disertai hujan lebat yang terjadi kemarin, tidak ada menelan korban jiwa,” demikian Kalaksa BPBD Agara, Nazmi Desky kepada Waspada melalui laporan sementara Petugas Piket PUSDALOPS, BPBD Agara, Senin (13/2).
Dikatakan, empat rumah rusak pemiliknya atas nama Iwan, Wiwik, Harudin dan Ifriman. Saat ini mereka mengungsi ke rumah saudara terdekat, upaya yang dilakukan melakukan kajian cepat, mengerahkan anggota trc ke lokasi untuk meninjau situasi serta melaksanakan kegiatan rutin seperti administrasi dan pelaporan.

“Kemudian, melakukan pengendali dan Pengoperasian petugas piket Pusdalops, monitoring dan pendataan sementara,” beber Nazmi. (cseh)