Scroll Untuk Membaca

AcehPendidikan

Dosen Unsam Dukung Pengembangan Komoditi Unggulan Tembakau Di Langsa

Dosen Fakultas Pertanian Universitas Samudra Langsa saat menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat pembinaan dan pemberdayaan Kelompok Tani ‘Sejahtera II Karunia’ dalam Mendukung Pengembangan Komoditi Unggulan Tembakau di Kota Langsa, Kamis (19/9). Waspada/dede
Dosen Fakultas Pertanian Universitas Samudra Langsa saat menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat pembinaan dan pemberdayaan Kelompok Tani ‘Sejahtera II Karunia’ dalam Mendukung Pengembangan Komoditi Unggulan Tembakau di Kota Langsa, Kamis (19/9). Waspada/dede

LANGSA (Waspada): Dosen Fakultas Pertanian Universitas Samudra Langsa, Kamis (19/9), kembali menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat pembinaan dan pemberdayaan Kelompok Tani ‘Sejahtera II Karunia’ dalam Mendukung Pengembangan Komoditi Unggulan Tembakau di Kota Langsa.

Program Hibah Pengabdian Kepada Masyarakat Berbasis Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat ini didanai Direktorat Riset, Teknologi dan Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun 2024 diketuai Boy Riza Juanda, SP, MP didampingi anggotanya Dr. Kiagus Muhammad Zain Basriwijaya, S.Pt., M.Si dan Iwan Saputra, S.P., M.P serta didampingi oleh Marhaban, S.P selaku Penyuluh Pertanian Desa Buket Meutuah.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Dosen Unsam Dukung Pengembangan Komoditi Unggulan Tembakau Di Langsa

IKLAN

Boy Riza Juanda mengatakan, upaya peningkatan pendapatan masyarakat tani melalui sektor pertanian dan tanaman perkebunan terus dilakukan oleh Pemerintah Kota Langsa.

Selain komoditi padi, lanjutnya, Kota Langsa melalui Dinas Pangan, Pertanian, Kelautan dan Perikanan Kota Langsa saat ini mulai mengembangkan komoditas perkebunan yaitu tembakau. Pengembangan tanaman tembakau di kota Langsa sudah berjalan semenjak tiga tahun terakhir, yaitu pada tahun 2022, 2023 dan 2024 yang difokuskan pengembangannya di Desa Buket Meutuah.

Kemudian, Poktan yang menjadi mitra dalam kegiatan pengabdian ini adalah Poktan ‘Sejahtera II Karunia’. Poktan ini merupakan salah satu kelompok tani yang ada di Desa Buket Meutuah Kecamatan Langsa Timur Kota Langsa yang diketuai Bapak Muzakir, S.P dan memiliki 22 orang anggota tani.

“Melalui Balai Penyuluhan Pertanian Kecamatan Langsa Timur, Poktan ‘Sejahtera II Karunia’ ditunjuk sebagai Poktan yang menjadi start-up Petani Tembakau di Kota Langsa. Sebagai Poktan rintisan dalam melaksanakan budidaya tembakau kelompok tani ini masih menghadapi berbagai kendala di lapangan,” jelasnya.

Selanjutnya, berdasarkan hasil obeservasi yang dilakukan tim pengabdi, beberapa kendala yang dihadapi meliputi ketersediaan sarana dan prasarana produksi yang masih sangat terbatas, proses perajangan daun tembakau masih menggunakan cara tradisional dan proses pemasaran tembakau yang dilakukan saat ini masih sangat terbatas pada agen yang datang ke lahan tembakau petani pada saat panen tembakau.

Berdasarkan permasalahan yang dihadapi oleh mitra, maka disadari pentingnya peran perguruan tinggi dalam program pengabdian Pemberdayaan Berbasis Masyarakat untuk melakukan Pembinaan dan Pemberdayaan Kelompok Tani Sejahtera II Karunia dalam mendukung pengembangan tembakau di Kota Langsa sebagai komoditi unggulan di Kota Langsa.

Pada kegiatan pengabdian hari ini, tim pengabdian melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) bersama Direktur PT Hawa Makmu Beurata yaitu Bapak Amiruddin. Sementara PT Hawa Makmu Beurata merupakan salah satu badan usaha di bidang cukai yang memproduksi rokok lokal Aceh dan berlokasi di Desa Lambeugak, Kecamatan Kuta Cot Glie, Kabupaten Aceh Besar.

“Diharapkan dengan kegiatan FGD ini akan menambah pengetahuan dan wawasan petani terkait dengan strategi pemasaran, kriteria tembakau yang diinginkan oleh pasar serta diharapkan dengan kegiatan ini kelompok tani tembakau di kota tersebut,” tukasnya.

Sementara Penyuluh Pertanian Desa Buket Meutuah, Marhaban, S.P mengharapkan bahwa dengan terlaksananya kegiatan pengabdian ini, Poktan ‘Sejahtera II Karunia’ dapat meningkatkan kuantitas sarana dan prasarana produksi, meningkatkan kapasitas petani dan kelompok tani, meningkatkan akses pemasaran, meningkatkan pengetahuan teknik budidaya tanaman tembakau melalui peningkatan pengetahuan, pelatihan dan pendampingan kepada mitra Poktan ‘Sejahtera II Karunia’.(b13)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE