Scroll Untuk Membaca

AcehEkonomi

Distanpan Abdya Kembali Gelar Pasar Murah

Kegiatan pasar murah yang digelar Distanpan Abdya, dalam rangka ketahanan pangan nasional. Rabu (7/8).Waspada/Syafrizal
Kegiatan pasar murah yang digelar Distanpan Abdya, dalam rangka ketahanan pangan nasional. Rabu (7/8).Waspada/Syafrizal

BLANGPIDIE (Waspada): Dinas Pertanian dan Pangan (Distanpan), Aceh Barat Daya (Abdya), kembali menggelar pasar murah di sembilan Kecamatan, dalam wilayah ‘Nanggroe Breuh Sigupai’.

Plt Kepala Dstanpan Abdya Hendri Yadi STP, Rabu (7/8) mengatakan, kegiatan padar murah dalam rangka ketahanan pangan nasional, dengan memberikan subsidi harga yang juga digelar di seluruh Indonesia, bekerjasama dengan Ferum Bulog itu, dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut. Terhitung sejak hari ini Rabu (7/8), hingga Jumat (9/8) mendatang.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Distanpan Abdya Kembali Gelar Pasar Murah

IKLAN

Hendri Yadi menyebutkan, komiditas yang dijajalkan pada pasar murah tersebut, diantaranya beras premium isi 10 kilogram (kg) berjumlah 22.500 paket, minyak goreng isi 2 liter sebanyak 4.500 paket, gula pasir isi 2 kg sebanyak 4.500 paket dan telur ayam ras sebanyak 4.500 paket, dengan subsidi harga masing-masing paket sekitar Rp5 ribu.

Dari jumlah tersebut tambahnya, Pemerintah mengucurkan Dana Alokasi Khusus Aceh (DOKA), sebesar Rp180 juta. Dengan rincian untuk beras sebesar Rp112.500.000, minyak goreng kemasan Rp22.500.000, gula pasir Rp22.500.000 dan telur Rp22.500.000. “Kegiatan ini kita laksanakan, dalam rangka menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan di kabupaten Abdya. Dengan itu, kita memberikan subsidi dari masing-masing harga bahan pokok dimaksud,” ungkapnya.

Hari ini Rabu (7/8) katanya, pasar murah mengambil titik di 3 wilayah Kecamatan. Masing-masing Kecamatan Lembah Sabil, Manggeng dan Tangan-Tangan. Kamis (8/8), di Kecamatan Jeumpa, Kuala Batee dan Babah Rot. Pada hari terakhir Jumat (9/8), di Kecamatan Blangpidie, Susoh dan Setia. “Titik lokasinya kita pilih dalam pekarangan kantor Camat masing-masing wilayah, yang telah ditentukan,” sebut Hendri Yadi.

Hendri Yadi juga menjelaskan, kegiatan pasar murah ini sering dilakukan, dalam menjaga stabilitas pasokan harga bahan pokok, untuk membantu masyarakat yang pendapatan menengah ke bawah. “Alhamdulillah, antusias warga cukup ramai mendatangi pasar murah. Hal itu terbukti dengan kupon yang kita bagikan habis terjual, dengan besaran per paket kupon sebesar Rp200 ribu. Semoga kegiatan ini akan terus rutin kita laksanakan,” pungkasnya.(b21)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE