NAGAN RAYA (Waspada): Untuk meningkatkan UMKM pengusaha ternak ayam kampung dalam sehari menghasilkan 480 butir telur dari 570 ekor ayam kampung.
“Untuk Nagan Raya, hasil telur ayam kampung ini mengalami peningkatan,” kata Pengusaha Ayam Kampung yang juga mantan Ketua Kadin Nagan Raya Fadlyandri kepada Waspada.id Sabtu (6/5).

Ia menjelaskan, dari hasil ini langsung dipasarjan ke warung di Aceh Barat dan kedai kelontong yang ada di daerah tersebut. “Selain di warung juga ada ke rempah-rempah,” jelasnya.
Fadlyandri menyebutkan, hasil 480 butir telur itu berkat pekerja menjaga kondisi kandang ayam seperti menggantikan air dan membuang air kotor keluar kandang dan semua kotoran ayam yang dibuang bisa bermanfaat digunakan untuk keperluan petani sekitar.
“Sebagian siap diantar ke warung dan kedai yang ada di Aceh Barat dan Nagan Raya sesuai permintaan,” sebutnya sembari meminta kepada masyarakat Nagan Raya yang membutuhkan pihaknya selalu ada stok. “Kalau ada punya sendiri untuk apa ambil punya di luar,” tambahnya.
Fadlyandri menambahkan, di Nagan Raya ada beberapa tempat lagi pengusaha ternak ayam kampung, seperti di Cok Peuradi Rameuan Kecamatan Suka Makmue, Nigan Kecamatan Seunagan, Cot Kuta. “Dan di tempat-tempat lain yang ada di Nagan Raya,” ujar pengusaha Suak Bilie ini.(b22)
FOTO : Ternak ayam kampung yang menghasilkan 480 butir ayam perhari di Desa Suak Bilie Kecamatan Suka Makmue Kabupaten Nagan Raya, Sabtu (6/5).(Waspada/Muji Burrahman)