KUTACANE (Waspada): Bupati, HM.Salim Fakhry, SE, MM, mengajak seluruh Wartawan dan LSM bersama-sama membangun Kabupaten Aceh Tenggara.
Ajakan itu di sampaikan Bupati Aceh Tenggara saat acara silaturahmi dan diskusi di Oproom Setdakab, Senin (14/4) siang, yang dihadiri para Wartawan dan LSM serta Pemuda Pancasila.
Turut hadir Wabup, dr Heri Al Hilal, Dandim Agara, Letkol Czi Arya Murdyanto, Kapolres mewakili, Kepala Kejaksaan Negeri Aceh Tenggara Lilik Setiyawan. S.H. M. H, Ketua Pengadilan Negeri Aceh Tenggara, Ade Yusuf, Sekda Yusrizal, para Asisten, para pimpinan OPD, para Camat serta tamu undangan.
Bupati Salim Fakhry mengungkapkan, dirinya bersyukur bisa bersilaturahmi dan berdiskusi dengan para Wartawan dan LSM serta organisasi masyarakat lainnya yang sudah meluangkan waktu atas undangannya.

Prinsipnya Wartawan dan LSM adalah kontrol sosial bagi pemerintah, maka tidak ada dalam kamus, suara Wartawan dan LSM mengganggu kami karena kami butuh saran dan masukan yang konstruktif, kata Bupati.
“Sebagai mitra strategis Pemkab Aceh Tenggara, bagian dari kontrol sosial, kritik, saran, dan masukan dari LSM sangat diperlukan, maka saya akan sangat terbuka untuk berdiskusi demi membangun Kabupaten Aceh Tenggara” ungkap Bupati.
Salim Fakhry menuturkan, Wartawan dan LSM berada di tengah-tengah masyarakat dan cita-citanya diyakini pasti untuk kepentingan masyarakat.
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran Wartawan dan LSM yang sudah hadir sebagai mitra strategis Pemerintah Daerah sesuai dengan julukkan bumi Sepakat Segenep.
Bagi LSM yang belum terdaftar diminta secepatnya mendaftarkan ke Kesbagpol, karena semua LSM yang ada di Aceh Tenggara harus jelas ligalitasnya, tambahnya. (cseh)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.