Bupati H. Mirwan Angkat Sekretaris PGRI Jadi Plt. Kadis Pendidikan Aceh Selatan

- Aceh
  • Bagikan
Bupati H. Mirwan Angkat Sekretaris PGRI Jadi Plt. Kadis Pendidikan Aceh Selatan
Plt. Kadis Pendidikan Aceh Selatan, Zikri

TAPAKTUAN (Waspada) : Keputusan Bupati Aceh Selatan, H. Mirwan mendadak mengganti Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kabupaten Aceh Selatan, Selasa (18/3) menarik perhatian publik di daerah itu.

Melalui Surat Perintah Melaksanakan Tugas (SPMT) Nomor : 800/42/2025 tertanggal 18 Maret 2025, yang ditandatangani Bupati Aceh Selatan, Mirwan MS. Plt. Kadis Pendidikan yang sebelumnya dijabat Darwis Aziz S.Pd diganti dengan Zikri S.Pd.

Informasi dihimpun wartawan di Tapaktuan, Zikri S.Pd selain berstatus sebagai Guru Ahli Madya di SMPN 4 Labuhanhaji Timur juga menjabat sebagai Sekretaris Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Aceh Selatan. Sedangkan pejabat sebelumnya, Darwis Aziz S.Pd selain menjabat Plt. Kadis Pendidikan juga menjabat Sekretaris Dewan (Sekwan) Aceh Selatan definitif.

“Terhitung Mulai Tanggal (TMT) 18 Maret 2025, di samping jabatannya sebagai Guru Ahli Madya pada SMPN 4 Labuhanhaji Timur, juga sebagai Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Selatan,” bunyi poin satu dalam surat tersebut. 

Lebih lanjut, bunyi poin kedua menyatakan, surat perintah itu berlaku sampai dengan dilantiknya Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Selatan yang definitif. 

“Melaksanakan perintah ini dengan seksama dan penuh tanggung jawab,” demikian isi SPMT yang ditandatangani oleh Bupati H. Mirwan tersebut. (chm)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Bupati H. Mirwan Angkat Sekretaris PGRI Jadi Plt. Kadis Pendidikan Aceh Selatan

Bupati H. Mirwan Angkat Sekretaris PGRI Jadi Plt. Kadis Pendidikan Aceh Selatan

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *