BIREUEN (Waspada): Bila ada yang mengkritik dan memberikan saran demi kemajuan Kabupaten Bireuen dipersilakan asal sifatnya membangun dan lebih bagus beserta solusinya.
“Saya ingin membangun Kabupaten Bireuen. Untuk itu maka harapan dari semua kawan-kawan agar bisa bersama-sama ikut mendukung dalam hal membangun Bireuen untuk lebih baik lagi ke depannya,” demikian Bupati Bireuen, H. Mukhlis dalam sambutannya pada kegiatan Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama Wartawan di rumahnya Gampong Pulo Ara Geudong Teungoh Kecamatan Kota Juang, Selasa (25/3).
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Mukhlis juga menyampaikan kegiatan yang dilaksanakan pihaknya itu, bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara Pemerintah Kabupaten Bireuen dengan jurnalis serta mengajak para jurnalis agar bisa bekerjasama dengan baik dalam membangun Kabupaten Bireuen ke depan.
“Bila ada pemberitaan yang kurang baik, tidak hanya saya sebagai bupati saja terkena dampak, akan tetapi imbasnya kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bireuen,” sebut Bupati Bireuen, H. Mukhlis.
Sebelumnya, Wakil Bupati Bireuen, Ir Razuardi, juga mengatakan keberadaan jurnalis atau insan pers sangat membantu kinerja pemerintah melalui pemberitaan, karena media tersebut berperan penting dalam pemerintahan. Maka, dengan demikian bekerjasama antara Pemkab dan wartawan di Kabupaten Bireuen agar terus terjalin dengan baik.
“Saya dengan pak bupati berharap, silaturahmi ini terus terjalin dengan baik dan informasi yang diberikan agar dapat bermanfaat kepada masyarakat,” imbuh Wakil Bupati Bireuen Ir. Razuardi.
Kegiatan Buka Puasa Bersama Wartawan juga dihadiri Kepala Bappeda Bireuen, Bob Mizwar, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Kabupaten Bireuen, Mawardi, Pj Sekdakab Bireuen Hanafiah, Kabag Prokopim Azmi dan Kadis PUPR Bireuen Ir Fadhli Amir. (czan)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.