SIMEULUE (Waspada): Setelah jadi bakal calon Bupati Simeulue yang pertama mendapat rekomendasi partai, hari ini H. Mawardi, S.IP alias BMW menjadi pula bakal calon Bupati Simeulue 2024/2029 yang perdana menetetapkan wakilnya, Hj. Suwarni, S.KM, MPH.
“Iya, benar,” jawab BMW yang dihubungi Waspada, Sabtu (18/5) pagi via seluler.
Lebih lanjut saat ditanya kapan deklarasi, “Rencana untuk foto berdua insya Allah nanti malam,” tambah BMW lagi yang saat dihubungi sedang berada di Banda Aceh dalam rangka mematangkan rekomendasi dari Parpol koalisi.
Pun demikian andai terjadi hal yang di luar perkiraan di mana partai lain karena kepentingan dan permainan politik, dengan posisi PAN di Simeulue yang memiliki 15 persen kursi di DPRK, maka dipastikan sesuai Undang-undang Pemerintahan Aceh cukup syarat untuk mengusung satu pasangan calon pada Pilkada serentak November 2024. (b26)