Scroll Untuk Membaca

Aceh

ASN Dan Forkopimda Deklarasikan Janji Kinerja Pembangunan Zona Integritas

Kepala Bappeda disaksikan Pj Bupati, Inspektur Inspektorat serta Forkopimda lainnya saat penandatanganan pencanangan zona integritas, Rabu (28/12). WASPADA/ist
Kepala Bappeda disaksikan Pj Bupati, Inspektur Inspektorat serta Forkopimda lainnya saat penandatanganan pencanangan zona integritas, Rabu (28/12). WASPADA/ist

SINGKIL (Waspada): Para aparatur sipil negara (ASN) dari seluruh SKPK, bersama unsur Forkopimda Kabupaten Aceh Singkil bersama-sama mendeklarasikan janji kinerja dalam pencanangan pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas korupsi (WBK). Deklarasi yang dipandu Pj Bupati Aceh Singkil Marthunis ST DEA, diikuti unsur Forkopimda serta ratusan ASN Pemkab Aceh Singkil, di halaman Kantor Inspektorat Aceh Singkil, Rabu (28/12).

Selain pengucapan ikrar janji kinerja, Pj Bupati Marthunis diikuti Sekda Azmi, Inspektur, mewakili Kodim 0109, mewakili Polres serta unsur lainnya turut membubuhkan tandatangan atas komitmen pelaksanaan zona integritas, sebagai wujud nyata reformasi birokrasi menuju wilayah bebas korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih dan melayani (WBBM).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

ASN Dan Forkopimda Deklarasikan Janji Kinerja Pembangunan Zona Integritas

IKLAN

Inspektur Inspektorat H M Hilal SH MSi dalam laporannya menyampaikan, deklarasi janji kinerja sebagai wujud nyata reformasi birokrasi WBK WBBM.

Ini merupakan salah satu cara menata kembali birokrasi pemerintahan yang berorientasi memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. Memotong jalur birokrasi yang berbelit-belit dan memanjakan masyarakat dengan berbagai fasilitas penunjang. Dimana harapannya masyarakat merasa dimudahkan dalam prosesnya dan cepat terlayani, beber Hilal.

Pj Bupati Marthunis usai membacakan deklarasi janji kinerja dalam sambutannya mengatakan, Zona Integritas diyakini menjadi sebuah terobosan gerakan besar dan perjalanan panjang, maraton dan program ini akan dipantau agar bisa sebaik mungkin.

Kata Marthunis, zona integritas ini merupakan salah satu apa yang diajarkan Rasulullah SAW. Dan reformasi birokrasi ini sebuah langkah awal untuk menata sistem pemerintahan yang baik dan efisien.

Sudah saya sampaikan kepada Inspektur, bahwa zona integritas ini juga tidak hanya di Inspektorat namun seluruh Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) wajib mengikutinya.
Sehingga kegiatan ini dilaksanakan secara semesta dan menyeluruh untuk SKPK dan agar perbaikan juga bisa menyeluruh. Mudah-mudahan Aceh Singkil ini bisa menjadi sebuah Pemerintahan yang efektif, edisien dan berkah, Sesuai dengan Firman Allah, seandainya seluruh penduduk itu beriman dan bertakwa, maka negeri itu akan mendapat berkah dari bumi dan dari langit, katanya

Dan seandainya seluruh SKPK bisa masuk dalam zona integritas dan zona reformasi birokrasi, maka kinerja pemerintah akan lebih baik dan bisa cepat lepas landas meninggalkan ketertinggalan yang ditabalkan pada Kabupaten Aceh Singkil, ucap Marthunis. (B25)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE