Scroll Untuk Membaca

Aceh

Aneka Lomba Meriahkan HUT Proklamasi

Murid MIN 6 Aceh Timur, tampil memukau dalam penampilan Pentas Seni/Budaya dalam Rangka HUT Proklamasi ke-78 RI Tahun 2023 di Lapangan Sepakbola Gampong Grong-Grong Idi Cut, Darul Aman, Aceh Timur, Senin (14/8). Waspada/Muhammad Ishak
Murid MIN 6 Aceh Timur, tampil memukau dalam penampilan Pentas Seni/Budaya dalam Rangka HUT Proklamasi ke-78 RI Tahun 2023 di Lapangan Sepakbola Gampong Grong-Grong Idi Cut, Darul Aman, Aceh Timur, Senin (14/8). Waspada/Muhammad Ishak

IDI CUT (Waspada): Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI) Tahun 2023, berbagai lomba digelar yang dipusatkan di Lapangan Sepakbola Idi Cut, Gampong Grong-Grong, Kec. Darul Aman, Kab. Aceh Timur.

Camat Darul Aman, Azani SE, kepada Waspada.id, Senin (14/8) menyebutkan, aneka lomba yang digelar kali ini antara lain tarik tambang antar sekolah dan madrasah, baik SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA, lari goni dan lari 100 meter.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Aneka Lomba Meriahkan HUT Proklamasi

IKLAN

“Selain lomba, kita juga menggelar pentas seni untuk jenjang TK, SD/MI, SMP/MTs dan SMA/SMK, yang dimulai sejak hari ini,” sebut Azani, seraya menambahkan, pentas seni juga menampilkan shalawat, nasyid, hafalan juz 30 dan tarian seni budaya Aceh dan lain-lain.

Seluruh kegiatan itu sengaja digelar sepekan sebelum 17 Agustus, sehingga kemeriahan semakin terlihat. Bahkan setelah upacara detik-detik proklamasi, Darul Aman juga menggelar pawai proklamasi. “Agenda pawai ini tiap tahun kita gelar, bahkan antusias warga juga luar biasa,” pungkas Azani, didampingi Abdul Murat dan Matlain. (b11).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE