Scroll Untuk Membaca

Aceh

Andi Seno Hendriatmoko: Pentingnya Penerapan Keselamatan Ketenagalistrikan

Manager PLN UP3 Langsa, Andi Seno Hendriatmoko, saat memberikan sambutan dalam forum keselamatan ketenagalistrikan bersama OPD Pemko Langsa, di Aula setempat, Kamis (1/12). Waspada/Rapian
Manager PLN UP3 Langsa, Andi Seno Hendriatmoko, saat memberikan sambutan dalam forum keselamatan ketenagalistrikan bersama OPD Pemko Langsa, di Aula setempat, Kamis (1/12). Waspada/Rapian

LANGSA (Waspada): Pentingnya penerapan keselamatan ketenagalistrikan dan dalam forum ini diharapkan informasi keselamatan ketenagalistrikan bisa sampai ke semua level hingga bisa mencegah kecelakaan kelistrikan karenanya butuh dukungan semua pihak.

Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Langsa, Andi Seno Hendriatmoko, menyampaikan hal itu dalam forum keselamatan ketenagalistrikan bersama OPD Pemko Langsa di Aula PLN UP3 Langsa, Kamis (1/12).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Andi Seno Hendriatmoko: Pentingnya Penerapan Keselamatan Ketenagalistrikan

IKLAN

Menurutnya, PLN sudah menerapkan managemen terintergrasi yang didalamnya terdapat sistem manajemen keselamatan ketenagalistrikan dan lingkungan.

Dimana dalam sistem itu tentunya ada paramater yang harus terpenuhi salah satunya forum keselamatan ketenagalistrikan. “Kita banyak mendengar kecelakaan akibat listrik, hal ini kemungkinan karena kurangnya pemahaman bahaya-bahaya terhadap jaringan sekitar PLN,” katanya.

Oleh sebab itu, pada kesempatan ini kita perlu sharing terkait hal itu agar semua paham tentang bahaya terhadap jaringan listrik. Meskipun, PLN sudah pernah menyampaikan kepada masyarakat mulai tingkat kecamatan hingga gampong terkait keselamatan ketenagalistrikan dimaksud.

Andi Seno Hendriatmoko: Pentingnya Penerapan Keselamatan Ketenagalistrikan
Manager PLN UP3 Langsa, Andi Seno Hendriatmoko, berfoto bersama dalam forum keselamatan ketenagalistrikan, di Aula setempat, Kamis (1/12). Waspada/Rapian

Sementara itu, Asisiten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemko Langsa, Ali Musafah SE, menyampaikan, keselamatan ketenagalistrikan ini sangat penting untuk diketahui dan dipahami oleh stakeholder dan masyarakat, mengingat kehidupan tidak terlepas dari penggunaan listrik.

Oleh sebab itu forum ini menjadi langkah yang strategis bagi PLN sebagai upaya memberikan pelayanan dan edukasi kepada masyarakat dalam mencegah terjadinya resiko kecelakaan yang berkaitan dengan kelistrikan.

“Saya berharap forum seperti ini harus dijadikan sebagai wahana untuk saling bertukar informasi, pengetahuan sekaligus demi menjaga dan memperkecil tingkat kecelakaan umum akibat energi listrik yang tidak semestinya maupun terkait penggunaannya aktifitasnya masyarakat yang berdekatan dengan jaringan listrik tegangan menengah,” harapnya.

Kemudian, masalah keselamatan ketenagalistrikan merupakan tanggung jawab bersama bukan hanya PLN saja, melainkan juga bagi Pemerintah Kota Langsa, untuk itu kami siap
membantu dan bekerja sama dengan PLN dalam upaya mengedukasi masyarakat agar lebih peduli untuk
menjaga keselamatan ketenagalistrikan baik di rumah maupun ditempat aktivitas lainnya.

Namun peran masyarakat juga tidak kalah penting dalam mewujudkan keselamatan kelistrikan, oleh karena itu mari bersama-sama menjaga agar aktivitas yang dilakukan dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar mengingat tidak ada yang lebih berharga dari nyawa manusia.

“Saya berharap kepada semua yang hadir di dalam forum ini dapat meneruskan informasi yang benar dan baik untuk mengedukasi masyarakat di luar forum ini tentang keselamatan ketenagalistrikan dan penerapannya,” tandasnya. (crp)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE