KUTACANE (Waspada): Akun media sosial Muhammad Salim Fakhry, anggota Komisi IV DPR-RI, diduplikasi orang yang tidak bertanggung jawab, dab sama persis dengan akun Facebook asli yang dimiliki Salim Fakhry.
Duplikasi akun FB Salim Fakhry tersebut diduga ada konspirasi politik itu viral dan menjadi perbincangan di tengah masyarakat luas hingga sampai ke telinga Salim Fakhry yang juga Ketua DPD II Partai Golkar Aceh Tenggara.
Kepada Waspada.id melalui HP seluler Sabtu (12/8), Muhammad Salim Fahry mengatakan, dia menyakini akun palsu tersebut akan digunakan untuk konspirasi politik yang dapat merusak citra dan partai yang dipimpinnya.
“Karena sudah beredar di beberapa media sosial yang mengatasnamakan akun FB saya dan menawarkan bantuan melalui Mesenger kepada masyarakat,” kata Salim Fahry
Dia menegaskan bahwa selama ini tidak pernah menawarkan bantuan melalui akun FB, namun bantuan kepada masyarakat langsung kepada penerimanya.
Menurut Salim, akun FB yang persis miliknya, yang telah beredar di Medsos tersebut, ada dugaan konspirasi politik yang ingin menjatuhkan popularitasnya dan Partai yang dia pimpin, mengingat saat ini adalah tahun politik.
“Namun sangat kami sayangkan cara seperti ini yang dilakukan untuk mencemarkan citra saya dan partai tidaklah elok dan tidak baik, kalaupun ingin bersaing merebut simpati rakyat hendaknya dengan cara santun dan baik,” kata Salim Fahry menambahkan.
Sementara proses Pileg dan Pilkada masih panjang, Salim mengimbau untuk berpolitik dengan etika, jangan saling menjatuhkan dengan cara tidak baik yang dapat merugikan pihak lain.
“Maka dengan ini kami sampaikan kepada seluruh lapisan masyarakat, bahwa akun FB yang beredar persis dengan akun milik saya yang menawarkan bantuan itu tidak benar, dan bukan akun asli saya, karena selama ini bantuan yang kami berikan langsung kepada masyarakat,” tutupnya. (cseh)