SIMEULUE (Waspada): Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Simeulue yang juga anggota terpilih DPRK Simeulue tahun 2024/2029 menerima tugas dari DPP Golkar untuk maju jadi calon Bupati Simeulue pada Pilkada serentak November ini.
Demikian disampaikan oleh Bendahara DPD II Simeulue Awaluddin di sebuah Group WhatsApp Internal Partai Golkar Kabupaten Simeulue, Jumat (16/8).
Pantauan Waspada Foto penyerahan SK untuk Afridawati itu diserahkan oleh Ketua DPD I Golkar, H. T. Nurlif di Kantor DPP Golkar, Jakarta.

Dalam penerimaan SK itu Afridawati yang merupakan mantan Wakil Bupati Simeulue periode 2017/2022 dan istri dari mantan Bupati Simeulue dua periode Darmili tanpa didampingi calon wakilnya Amin Haris.
Golkar di Kabupaten Simeulue pada Pileg 2024 mendapat dua kursi syarat minimal sesuai UU Pemerintahan Aceh untuk maju Pilkada sedikitnya 15 persen kursi DPRK. Total kursi DPRK Simeulue 20 Kursi. (B26)