SINGKIL (Waspada): BKPSDM Aceh Singkil membuka kesempatan bagi pejabat Golongan IV dan pejabat Administrator eselon III, untuk mengikuti Seleksi Terbuka (Selter) JPT 5 organisasi perangkat daerah (OPD) di Lingkungan Pemkab Aceh Singkil.
Namun sebanyak 3 OPD lainnya yang berstatus di pimpin oleh Pelaksana Tugas (PLT) ini tidak masuk dalam Selter, untuk pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPT) yang lowong sesuai dengan kemampuan dan kompetensinya.
Sementara jabatan Kadis Kominfo yang lowong selama 19 bulan sejak Oktober 2021, namun hingga kini belum juga dilantik pejabat defenitif.
Lima OPD yang telah diajukan untuk mengikuti Selter JPT ini meliputi, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kadis Transmigrasi dan Tenaga Kerja, Kepala Badan Kesbangpol, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Kepala Dinas Perhubungan.
Informasi yang dihimpun Waspada.id untuk 3 jabatan di Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) yang belum dibuka kesempatan untuk Selter JPT tersebut meliputi, Dinas Kominfo, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) serta Dinas Sosial Aceh Singkil.
Padahal pejabat Kadis Kominfo sebelumnya, Dirhamsah telah mengundurkan diri dari jabatannya pada Oktober 2021 lalu, lantaran kondisi kesehatan.
Herannya, sampai dengan hari ini setelah berjalan 19 bulan lamanya dijabat PLT, Bupati Aceh Singkil Dulmusrid hingga dijabat Pj Bupati Marthunis, belum melantik pejabat defenitif di dinas tersebut.
Dan jabatan PLT di Diskominfo tersebut, sudah 3 kali berganti, dari Sekretaris Kasimin, kemudian ditunjuk kembali Sekretaris Diskominfo berikutnya Syafni Akhir, dan pada 16 Februari 2023 kembali ditunjuk, Ali Hasmi Kepala BKPSDM merangkap jabatan sebagai PLT Kadis Kominfo.
Sementara untuk oejabat di Dinas Sosial, baru ditunjuk Bungaran Tumangger Sekretaris dinas tersebut sebagai Pelaksana Tugas pada 14 Maret 2023. Dan Junaidi SSTP pejabat Asisten 1 Sekdakab, ditunjuk sebagai PLT Disdikbud pada 3 April 2023.
Kabid Sumber Daya Aparatur Badan Kepegawaian Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Aceh Singkil Afridanur yang dikonfirmasi Waspada.id terkait jumlah pendaftar Selter JPT tersebut, Kamis (11/5) mengatakan, setelah ditutup jadwal pendaftaran Selter JPT 10 Mei 2023 kemarin.
“Katanya berapa jumlah pendaftarnya akan segera diumumkan nanti,” tulisnya melalui pesan WhatsApp.
Sebelumnya, Kepala BKPSDM Aceh Singkil Ali Hasmi yang dikonfirmasi terkait Selter yang dibuka hanya untuk 5 OPD tersebut mengatakan, izin untuk Seleksi Terbuka JPT dari Mendagri dan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) baru keluar untuk 5 OPD tersebut.
Meliputi, Kadis Lingkungan Hidup, Kadis Transmigrasi dan Tenaga Kerja, Kaban Kesbangpol, Kaban Penanggulangan Bencana Daerah dan Kepala Dinas Perhubungan.
Sementara untuk Dinas Sosial dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan akan diusulkan ke KASN.
Begitupun katanya, untuk Dinas Kominfo akan dilakukan rotasi jabatan yang telah disetujui dan sudah mendapat rekomendasi dari KASN.
“Untuk rotasi yang sudah disetujui dirincikannya meliputi, Kepala BKPSDM Ali Hasmi akan menjabat sebagai Kadis Kominfo, kemudian Azman jadi Kepala BKPSDM, Saiful Umar jadi Asisten 1. Kemudian Junaidi Asisten 1 rotasi menjadi Kadis Perikanan,” terang Hasmi.
Begitupun katanya, untuk pelaksanaannya masih menunggu persetujuan Pj Bupati. “Apakah rotasi dulu atau langsung pelaksanaan Selter dulu,” terangnya. (B25)