Scroll Untuk Membaca

Aceh

740 Kader Ikuti Apel Kebangsaan Ansor Aceh

BANDA ACEH (Waspada): Pimpinan Wilayah (PW) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Aceh menggelar apel kebangsaan di BPMP Neuheun, Aceh Besar, Senin (30/10/23).

Kegiatan ini, digelar dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional 2023 dan Hari Sumpah Pemuda, dilanjutkan dengan Maulid Nabi Muhammad SAW bersama kader dan tamu undangan lainnya.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

740 Kader Ikuti Apel Kebangsaan Ansor Aceh

IKLAN

Apel Kebangsaan ini diikuti oleh 740 kader Ansor dan Banser, yang ada di wilayah Banda Aceh dan Aceh Besar.

Dalam amanatnya, Ketua PW GP Ansor Aceh, Azwar A. Gani mengatakan, dalam menyikapi dinamika politik nasional diharapkan seluruh kader Ansor/Banser Aceh untuk standby menunggu arahan dari Pimpinan Pusat GP Ansor.

“Jangan bermanuver di tengah dinamika politik sekarang ini, tetap tegak lurus satu komando, taat kepada pimpinan dan aturan organisasi.” katanya.

“Kita jangan ambil langkah personal, kita tunggu instruksi dari pimpinan pusat, kita juga jangan tergerus zaman dan berimbas dalam perpolitikan, apalagi memanfaatkan agama dan tempat ibadah sebagai tempat kampanye politik,” pesan Azwar.

Ia mengajak para kader menjaga nama baik lembaga Ansor, berbakti Agama dan negara serta mengawal ahlul sunnah wal jamaah.

Ia juga berpesan kepada kader untuk menjalankan tugas organisasi secara ikhlas, konsekuen dan bertanggungjawab.

Menurutnya, para pemuda dan santri menjadi benteng dalam mempertahankan berbagai ekstremisme dan liberal yang masuk ke ranah Agama dan Pendidikan dewasa ini. Pemuda dan santri adalah harapan dan menjadi pemimpin di masa depan.

“Sebagai kader harus memberi manfaat ke umat, menjaga kedisiplinan dan membangun integritas sehingga menjadi contoh di tengah umat, sahabat-sahabat adalah pewaris estafet Kepemimpinan di masa mendatang,” ucapnya.

Kata dia, kita harus berterimakasih pada para ulama dan syuhada yang telah memperjuangkan Indonesia, mari kita isi kemerdekaan, dengan baik dan memajukan bangsa, ujar Azwar.(b02)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE