Scroll Untuk Membaca

Aceh

721 Calon Pengawas TPS Di Agara Ikuti Wawancara

721 Calon Pengawas TPS Di Agara Ikuti Wawancara
Kolase Ketua Panwascam Babussalam, Aceh Tenggara Helmi dan kegiatannya.

KUTACANE (Waspada): Sebanyak 720 orang calon Pengawas TPS di seluruh Aceh Tenggara, secara serentak mengikuti wawancara.

Kordinator Divisi SDM OD Pengawas Pemilihan Aceh Tenggara, Hidayat melalui Sekretarisnya, Aswin Selian kepada Waspada.Id, Selasa (14/10) mengatakan, terhitung sejak 11 sampai 22 Oktober, 16 Panwascam yang ada di Aceh Tenggara, secara serentak melakukan test wawancara terhadap 720 peserta dan peminat pengawas TPS.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

721 Calon Pengawas TPS Di Agara Ikuti Wawancara

IKLAN

Untuk pelaksanaan tahapan wawancara 720 orang peserta di seluruh Aceh Tenggara tersebut, dilakukan di kecamatan masing-masing.

Sedangkan untuk Kecamatan Babussalam, wawancara pengawas TPS dilakukan, sejak 11 hingga 14 Oktober 2024.

Helmi, Ketua Panwascam Babussalam mengatakan, tahapan wawancara di Kecamatan Babussalam diikuti oleh 61 calon peserta Pengawas TPS, untuk Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Aceh Tenggara tahun 2024.

“Untuk wilayah Kecamatan Babussalam, ada 46 TPS, satu TPS itu ada satu pengawas. Jadi kita membutuhkan 46 orang Pengawas TPS,” ujar Helmi.

Adapun materi tahapan test wawancara, diantaranya terkait motivasi, pengetahuan pemilu, integritas dan komitmen, kualitas kepemimpinan dan kemampuan berorganisasi dan muatan lokal seperti lokasi TPS, wilayahnya di mana dan juga tupoksi dari PTPS.

Sementara untuk kelulusan peserta, diumumkan 25 Oktober 2024 akan datang, setelah itu akan ada pelantikan serentak di kecamatan masing-masing.

Di akhir sambutannnya, Hidayat dan Helmi berharap agar keberadaan PTPS sebagai pelaksana Pilkada, bisa terawasi dengan maksimal dan tetap bersikap netral.(b16)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE