Scroll Untuk Membaca

AcehPendidikan

60 Mahasiswa UiTM Malaysia Belajar Inovasi Pemasaran Di FEBI IAIN Langsa

Juli Dwina Puspitasari, MBUS (ADV), Dosen FEBI IAIN Langsa yang memimpin pembelajaran Marketing dengan mahasiswa Malaysia. (Waspada/Ist)
Juli Dwina Puspitasari, MBUS (ADV), Dosen FEBI IAIN Langsa yang memimpin pembelajaran Marketing dengan mahasiswa Malaysia. (Waspada/Ist)

LANGSA (Waspada): Sebanyak 60 mahasiswa dari Universiti Teknologi Mara (UiTM) Malaysia telah mengambil bagian dalam sesi pembelajaran inovasi pemasaran di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Langsa, Kamis (6/6).

Dalam acara yang bertemakan “Service and Marketing Innovation”, para mahasiswa diajak untuk mendalami strategi inovatif dalam dunia pemasaran.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

60 Mahasiswa UiTM Malaysia Belajar Inovasi Pemasaran Di FEBI IAIN Langsa

IKLAN

Pembelajaran dipimpin oleh Juli Dwina Puspitasari, MBUS (ADV), salah satu dosen FEBI IAIN yang mengkhususkan diri dalam pengembangan ekonomi, perencanaan bisnis, dan pengembangan pemasaran.

Tujuannya adalah memberikan pengetahuan dan motivasi kepada mahasiswa calon wirausahawan untuk berinovasi dalam dunia bisnis.

Dr. Muhammad Amin, MA, Dekan FEBI IAIN Langsa, menyatakan pentingnya kegiatan ini dalam meningkatkan kualitas keilmuan dosen secara internasional.

Dia juga menyoroti partisipasi dosen dalam mata kuliah e-commerce di UiTM, serta kontribusi yang diberikan oleh dosen FEBI IAIN Langsa kepada universitas tersebut.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya FEBI IAIN Langsa dalam mewujudkan visi digitalisasi, ekonomi hijau, dan berbasis lingkungan serta rahmatan lil ‘alamin,” ujar Dr. Muhammad Amin, MA.

Dia menegaskan komitmen untuk terus mempertahankan kegiatan semacam ini, sambil terus mendorong publikasi ilmiah internasional bagi dosen FEBI dengan standar Scopus dan mengangkat nama FEBI IAIN Langsa di kancah internasional.(b12)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE