BLANGPIDIE (Waspada): Sebanyak 3 orang wartawan yang bertugas dalam wilayah Aceh Barat Daya (Abdya), Senin (29/4), mendapatkan piagam penghargaan dari Kapolres Abdya, atas dedikasinya, dalam mendukung pelaksanaan Operasi Ketupat Seulawah 2024, dalam wilayah ‘Nanggroe Breuh Sigupai’.
Kapolres Aceh Barat Daya (Abdya), AKBP Agus Sulistianto SH SIK, Senin (29/4) menyerahkan penghargaan kepada tiga wartawan yang bertugas dalam wilayah ‘Nanggroe Breuh Sigupai’.
Ketiga wartawan tersebut masing-masing Syafrizal ZA dan Agustia Saputra SPdI, keduanya merupakan anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Abdya, serta Fitria Maisir anggota Forum Jurnalis Aceh.
Piagam penghargaan yang diserahkan langsung oleh Kapolres Abdya AKBP Agus Sulistianto SH SIK, dalam kegiatan resmi apel di halaman Mapolres, kompleks perkantoran Bukit Hijau, Blangpidie hari itu, juga diberikan kepada sejumlah personel Polres Abdya, kalangan pengusaha, hingga Perbankan.

Kapolres Abdya AKBP Agus Sulistianto, SH SIK dalam apel penyerahan penghargaan hari itu mengatakan, pemberian penghargaan merupakan bentuk apresiasi yang diberikan institusi kepada personel Polri, juga unsur terkait lainnya, sebagai bentuk penghargaan atas prestasi, dedikasi dan jerih payah yang telah dilakukan selama ini.
Upacara pemberian penghargaan ini lanjut Kapolres Agus, merupakan suatu kegiatan yang luar biasa, sekaligus merupakan suatu bentuk penghargaan yang diberikan oleh institusi Polri, dalam menunjang perjalanan karir.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mengapresiasi kinerja personel Polres Abdya dan dukungan dari unsur, terkait dalam pelaksanaan operasi Ketupat Seulawah 2024. Penghargaan ini juga bertujuan untuk meningkatkan semangat kerja dan motivasi anggota polisi, serta memperkuat hubungan antara Kepolisian dan masyarakat.
“Terima kasih kami sampaikan kepada para personel Polres Abdya, terus bersemangat dalam mengayomi masyarakat. Terimakasih juga kepada rekan-rekan wartawan yang telah ikut serta aktif, dalam menyukseskan tugas-tugas Kepolisian. Begitu juga dengan rekan-rekan pengusaha dan pihak perbankan, yang turut serta berpartisipasi terhadap program Kepolisian,” katanya.(b21)