Scroll Untuk Membaca

Aceh

25 Anggota DPRK Langsa Dilantik

Ketua Sementara Jeffry Sentana, Wakil Ketua Sementara Burhansyah

Ketua PN Langsa, Kemas Reynald Mei, SH, MH, saat mengambil sumpah dan melantik 25 Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPR) Kota Langsa untuk periode 2024-2029, di gedung dewan Langsa, Senin (2/9). Waspada/Rapian
Ketua PN Langsa, Kemas Reynald Mei, SH, MH, saat mengambil sumpah dan melantik 25 Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPR) Kota Langsa untuk periode 2024-2029, di gedung dewan Langsa, Senin (2/9). Waspada/Rapian

LANGSA (Waspada): Ketua Pengadilan Negeri (PN) Langsa, Kemas Reynald Mei, SH, MH, mengambil sumpah dan melantik 25 Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPR) Kota Langsa untuk periode 2024-2029, dalam Rapat Paripurna, di gedung dewan Langsa, Senin (2/9).

Setelah prosesi pengucapan sumpah janji Anggota DPRK Langsa dilanjutkan dengan penandatangan berita acara dan penyematan PIN tanda Anggota DPRK Langsa 2024-2029 kepada Jeffry Sentana, Burhansyah dan Norma Khairi.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

25 Anggota DPRK Langsa Dilantik

IKLAN

Selanjutnya Sekretaris Dewan (Sekwan), Gunawan Abdillah SSTP, mengumumkan pimpinan sementara yaitu ketua Jeffry Sentana (Partai PAN) dan Wakil Ketua sementara Burhansyah SH (Partai Aceh).

25 Anggota DPRK Langsa Dilantik
Ketua PN Langsa, Kemas Reynald Mei, SH, MH, saat menyaksikan penandatangan berita acara kepada perwakilan Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPR) Kota Langsa untuk periode 2024-2029, di gedung dewan Langsa, Senin (2/9). Waspada/Rapian

Dari 25 Anggota DPRK Langsa yang dilantik, terdapat 12 wajah baru yang mewarnai legislatif diantaranya Mukris Jumadi dari Partai Golkar, Khairul Amri dari Partai Hanura, Muhammad Syahputra dari Partai Golkar, Nakim dari Partai Hanura, Zulfian dari Partai Gerindra, T. Muhammad Chabibi dari Partai PKS, Susilawati dari Partai PAN, Muhammad Facrurrazi Partai Gerindra, Bayu Setiawan Partai Demokrat, dr Febri Haska Putra dari Partai PKS, Ngatiman dari Zubir dari Partai PAN.

Kemudian untuk wajah lama ada 13 nama yang masih bertahta di kursi legislatif diantaranya, Zulfahmi dari Partai PKS, Jefri Sentana dari PAN, Zulkifli Latif dari PA, Melvita Sari dari PAN, Samsul Bahri alias Robert dari PA, Sri Keumala dari Partai NasDem, Saifullah Partai Golkar, Maimul Mahdi dari PA, T. Helmi dari PNA, Burhansyah dari PA, Ferizal Amri dari Demokrat, Irwanto dari Partai Gerindra dan Noma Khairil dari PKS.

Sementara perolehan kursi bagi partai pemenang pada kursi legislatif meliputi untuk Partai Gerakan Indonesia Raya mendapatkan 3 kursi, Partai Golkar juga memperoleh 3 kursi, Partai NasDem 1 kursi.

Selanjutnya Partai Keadilan Sejahtera memperoleh 4 kursi, Partai Hanura Raya (Hanura) ada 2 kursi, Partai Amanat Nasional (PAN) ada 5 kursi, Partai Demokrat mendapatkan 2 kursi, Partai Nanggroe Aceh hanya mendapat 1 kursi dan terakhir Partai Aceh (PA) mendulang 4 kursi. Dipastikan Ketua direbut oleh Partai PAN menggeser Partai Aceh (PA).

Sebagai Anggota DPRK Langsa yang usia tertua tercatat yakni Nakim SE dari Partai Hanura, kelahiran Langsa, 31 Desember 1964 silam. Sedangkan untuk Anggota DPRK Langsa dengan usia termuda adalah T Muhammad Chabibi, dari Partai PKS dengan kelahiran Langsa, 18 Juni 1997 berstatus single (belum kawin —red) anak dari T. Ayub Sani atau Pak Oy dan Darmiati.

Dalam sambutan Ketua Sementara, Jeffry Sentana Putra, menyatakan selamat dan sukses atas terpilihnya Anggota DPRK Langsa untuk 2024-2029 serta terimakasih atas dedikasi Anggota dewan terdahulu.

Hadir Pj Wali Kota Langsa, Dr (C) Syaridin, SPd, MPd, unsur Forkompinda Kota Langsa, pimpinan BUMN/BUMD, tokoh masyarakat, pimpinan partai, para OPD se-Kota, dan di luar gedung pelantikan juga panitia menyediakan kursi tamu serta dapat menonton live streaming. (crp).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE