KUTACANE (Waspada): 23 Anak-anak kurang mampu di Aceh Tenggara sebelum disunat (khitan) massal gratis menunggangi kuda dari kantor bupati menuju ke kantor LSM-LIRA Desa Lawe Kihing Kecamatan Bambel, Sabtu (14/10).
Kegiatan sunat massal gratis bagi anak-anak kurang mampu ini bertema, ‘Berbagi Kasih Wujud Nyata Kepedulian Bersama, Dengan Sunat Massal Kita Tingkatkan Kualitas Hidup Masyarakat Yang Sehat, Cerdas dan Sejahtera, Semoga Setelah Sunatan ini Kami Menjadi Anak Yang Lebih Bijaksana dan Berbakti Kepada Kedua Orang Tua’.
Bupati LSM-LIRA Agara, Fajriansyah, S. Pd kepada Waspada Sabtu (14/10) mengatakan, sunat massal gratis bagi anak-anak kurang mampu yang berasal dari Kecamatan Bambel, Bukit Tusam, Babul Ramah, Lawe Alas, Ketambe, Tanoh Alas, Lawe Sumur dan Kecamatan lainnya. Kegiatan ini dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT)) ke-18 Lembaga Swadaya Masyarakat Lumbung Informasi Rakyat (LSM-LIRA).
Fajriansyah menjelaskan, 23 anak yang akan disunat ditangani tim medis dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan tim medis di bawah naungan Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Tenggara yang dihadiri Pj Bupati Agara, Bapak Drs Syakir, M. Si, Plt Sekda, Yusrizal ST serta tamu undangan lainnya. “Semoga sunat massal ini berjalan sukses,” tutupnya. (cseh)