Scroll Untuk Membaca

Aceh

15 Warga Aceh Dari Malaysia Tiba

IDI (Waspada): Setelah menjalani masa karantina di Pulau Batam, belasan warga Aceh yang selama ini mendiami Malaysia akhirnya tiba di Aceh, Senin (7/3) malam. Pemulangan mereka difasilitasi oleh Solidaritas Ummah Ban Sigom Aceh (SUBA) dan disambut Tim Adat Aceh (TAA) Cang Panah Sumatera Utara.

“Warga Aceh yang tiba kali ini terdiri dari wanita dan pria, tidak ada anak-anak. Semuanya sehat dan tidak ada yang terpapar COVID-19,” kata Panglima Cang Panah Sumut, Tgk M Hasan Yusuf, menjawab Waspada, Selasa (8/3).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

15 Warga Aceh Dari Malaysia Tiba

IKLAN

Setiba di Bandara Internasional Medan, warga Aceh tersebut difasilitasi melanjutkan perjalanan darat ke Aceh menggunakan bus angkutan umum. “Masyarakat yang pulang ini seluruhnya akan pulang ke Aceh Timur, Aceh Utara, Bireuen dan Pidie,” timpa M Hasan Yusuf.

Ketua Umum SUBA Pusat, Tgk Bukhari Ibrahim, dikonfirmasi Waspada, menyebutkan, pemulangan warga Aceh akan dilakukan minimal lima kali dalam sebulan. Namun tidak tertutup kemungkinan pemberangkatan akan mencapai 6-8 kali dalam sebulan.

“Pemberangkatan tergantung dari ketersediaan jadwal yang tertera di tiket kapal penumpang dari Pelabuhan Stulang Laut (Johor Bahru) ke Pulo Batam. Jadwal sementara 5 kali dalam sebulan dan jadwal ini sudah kita booking sampai akhir April mendatang,” kata putra asli Idi Cut.

Dia juga mengapresiasi TAA Cang Panah Sumatera Utara, dan SUBA Perwakilan Pulo Batam, karena telah ikut membantu memfasilitasi pemulangan warga Aceh dari Malaysia sampai tiba di kampung halamannya. “Rata-rata warga Aceh yang pulang ini untuk menikah, tapi sebagian juga karena rindu keluarga yang ditinggalkan antara 5-10 tahun,” pungkas Bukhari Ibrahim. (b11)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE