Scroll Untuk Membaca

AcehHeadlines

131 Imigran Rohingya Mendarat Di Kuala Parek Sungai Raya

131 Imigran Rohingya Mendarat Di Kuala Parek Sungai Raya
Imigran gelap Rohingya, Myanmar mendapat di Pesisir Gampong Kuala Parek, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Aceh Timur dan mendapat pengawalan dari aparat kepolisian, Kamis (1/2). Waspada/Ist

LANGSA (Waspada): Sebanyak 131 imigran gelap warga etnis Rohingya, Myanmar yang sempat terombang-ambing di perairan Aceh Timur akhirnya mendarat di Pesisir Gampong Kuala Parek, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Aceh Timur, Kamis (1/2).

Informasi yang wartawan himpun, imigran gelap warga Rohingya tersebut sehari sebelumnya, Rabu (31/1) sudah terpantau berada di perairan Aceh Timur dengan menggunakan 2 kapal nelayan tradisional di posisi 9 mil Timur Laut Langsa pada Koordinat 04° 45’ 901” U 098° 08’ 530” T.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

131 Imigran Rohingya Mendarat Di Kuala Parek Sungai Raya

IKLAN
131 Imigran Rohingya Mendarat Di Kuala Parek Sungai Raya

Sepanjutnya, Kamis (1/2) sekira pukul 05:00 dua kapal imigran gelap yang menampung 131 orang tersebut berhasil merapat di Pesisir Gampong Kuala Parek, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Aceh Timur.

Dalam dua kapal tersebut terdiri, 32 orang laki-laki, 46 perempuan dan 53 orang anak-anak.

Saat ini 131 imigram Rohingya tersebut masih berada di Pesisir Gampong Kuala Parek, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Aceh Timur yang mendapat pengawalan dari aparat kepolisian. (b13)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE