Scroll Untuk Membaca

AcehHeadlinesInternasional

114 Rohingya Mendarat Di Bireuen

BIREUEN (Waspada): Setelah berlayar selama 26 hari, sebanyak 114 Rohingya mendarat di Desa Alue Buya Pasi Kecamatan Jangka, Kabupaten Bireuen, Minggu (6/3) pagi.

Salah satu nelayan Mukhtar, 48, kepada Waspada mengataka mereka melihat Rohingnya sudah mendarat ke perkampungan di pesisir pantai.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

114 Rohingya Mendarat Di Bireuen

IKLAN

“Pengungsi Rohingnya saat ditemukan sudah di perkampungan, mereka sudah turun dari boat yang mereka tumpangi,” kata Muktar.

Boat mereka, lanjut Mukhtar, sudah kandas di pesisir dan tidak bisa digerakkan lagi, dan pengungsi Rohingya di bawa ke meunasah Desa Alue Buya Pasi Kecamatan Jangka, Kabupaten Bireuen untuk ditampung sementara.

Dari 114 pengungsi Rohingya, 58 orang laki-laki Dewasa, perempuan 21 orang, sedangkan anak-anak 35 orang (11 laki-laki 24 perempuan). (b23)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE