Waketum Pergatsi Sumut Apresiasi Gubsu Beri Bonus Bagi Atlet Dan Pelatih Berprestasi Di PON XXI

  • Bagikan
GUBSU Muhammad Bobby Afif Nasution, berfoto bersama usai secara simbolis menyerahkan bonus bagi para atlet dan pelatih berprestasi di PON XXI, di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumatera Utara, Medan, Selasa (25/3). Waspada/ist
GUBSU Muhammad Bobby Afif Nasution, berfoto bersama usai secara simbolis menyerahkan bonus bagi para atlet dan pelatih berprestasi di PON XXI, di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumatera Utara, Medan, Selasa (25/3). Waspada/ist

MEDAN (Waspada): Wakil Ketua Umum 1 Pengurus Provinsi Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) Sumatera Utara, Ir. Malik Assalih Harahap, ST, M.M., IPM, mengapresiasi langkah Gubernur Sumatera Utara, Muhammad Bobby Afif Nasution, yang merealisasikan pemberian bonus/tali asih bagi atlet dan pelatih yang meraih prestasi pada PON XXI Aceh-Sumut dan Peparnas XVII Solo-Jawa Tengah.

Penyerahan bonus ini dilakukan secara simbolis pada Selasa, 25 Maret 2025, di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumatera Utara.

Malik Harahap menegaskan bahwa apresiasi dalam bentuk bonus ini sangat penting untuk meningkatkan semangat para atlet dan pelatih dalam meraih prestasi lebih tinggi, tidak hanya untuk Sumatera Utara, tetapi juga untuk Bangsa dan Negara.

“Pemberian bonus ini juga dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari serta sebagai modal usaha guna menjamin masa depan mereka setelah pensiun sebagai atlet maupun pelatih. Masa keemasan seorang atlet ada batasnya, sehingga persiapan sejak dini sangat diperlukan,” ujar Malik Harahap.

Sebagai pimpinan sementara PengProv Pergatsi Sumut hingga Musprovlub akhir Juni 2025, Malik Harahap menegaskan komitmennya dalam mendukung perkembangan cabang olahraga Gateball, yang pada PON XXI Aceh-Sumut berhasil meraih 1 medali emas, 2 perak, dan 2 perunggu.

“Gateball baru pertama kali dipertandingkan di PON, dan Pergatsi Sumut berhasil menyumbangkan 1 dari total 8 medali emas yang diperebutkan. Ini prestasi membanggakan. Dengan adanya bonus dari Gubernur Sumut, semoga dapat semakin memotivasi atlet dan pelatih untuk terus berprestasi,” tambahnya.

Sebagai penutup, Malik Harahap yang juga menjabat sebagai Ketua Pengurus Cabang Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Kota Medan, mengonfirmasi niatnya untuk maju sebagai Calon Ketua Umum PengProv Pergatsi Sumut periode 2025-2029. (cbud)




Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Waketum Pergatsi Sumut Apresiasi Gubsu Beri Bonus Bagi Atlet Dan Pelatih Berprestasi Di PON XXI

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *