KAMKA Aceh Gelar Sosialisasi Hasil Rakernas

- Aceh
  • Bagikan
KAMKA Aceh Gelar Sosialisasi Hasil Rakernas
Ketua I DPP KAMKA, Prof. Sya’ad Afifuddin S Keloko bersama pengurus Inti KAMKA Aceh usai Sosialisasi Hasil Rakernas dilanjutkan buka puasa bersama, Kamis (20/03). (Waspada/Ist)

BANDA ACEH (Waspada) : Dewan Pengurus Wilayah Keluarga Muslim Karo (DPW KAMKA) Aceh menggelar  Sosialisasi Hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) oleh Ketua I DPP KAMKA yang dirangkai dengan buka puasa bersama (Bukber) dengan para pengurus inti.

Kegiatan tersebut digelar di Gampong Pagar Air, Kecamatan Ingin Jaya, Aceh Besar, Kamis  (20/3) sore hingga malam.

Ketua Umum DPW KAMKA Aceh, Dr. Muhamad Saleh Ginting dalam sambutannya mengungkapkan pihaknya masih berkonsentrasi dalam hal konsolidasi struktural selepas dilantik pada (23/2) lalu.

“Kita masih berkonsolidasi secara internal agar perjalanan ke depan menjadi lebih baik dan lebih mudah. Karenanya kita sangat bahagia mendapat atensi dan asistensi dari pengurus pusat”, ujar dosen tetap Universitas Serambi Mekkah itu.

KAMKA Aceh Gelar Sosialisasi Hasil Rakernas

Di samping itu, kata dia, pihaknya juga terus menghimpun keluarga-keluarga muslim Karo yang berdomisili di berbagai daerah Kabupaten/Kota se Aceh.

Sementara Ketua I DPP KAMKA, Prof. Sya’ad Afifuddin S Keloko mengungkapkan, Rapat Kerja Nasional yang digelar di Padang pada tahun 2023 lalu merupakan ikhtiar evaluasi program yang telah dilaksanakan dan menyusun program-program organisasi ke depan.

“Hasil Rakernas itu menjadi acuan dalam menjalankan gerak roda organisasi selama periode kepengurusan 2022-2027 DPP KAMKA dan semua jejaring di bawahnya”, kata Prof. Sya’ad Keloko.

KAMKA Pusat, ujar Prof. Sya’ad Keloko menambahkan, memiliki beragam program yang dilaksanakan oleh Departemen. Di antaranya, sekretariat dan organisasi, kaderisasi, dakwah, Pendidikan, Permberdayaan Perempuan, Kebudayaan dan Pemuda serta lainnya.

Menjelang waktu berbuka, taushiah disampaikan Ahmad Arif Ginting, Wakil Sekretaris DPW KAMKA Aceh. Arif mengingatkan, dan mengajak agar selalu mengedepankan sikap pertengahan dan menghindari sikap berlebihan dalam mengarungi bahtera kehidupan dengan segala dinamikanya.

“Segala sesuatu yang dilakukan secara berlebihan, biasanya berujung kurang baik. Al Qur’an dengan tegas menuntunkan agar tidak terlalu cinta dan atau benci. Sebab bisa saja akan terjadi kebalikannya”, kata Arif.

Pantauan saat Bukber terlihat, diantara menu yang dihidangkan tuan rumah, ada dua kuliner khas suku Karo. Pertama, kertak. Yaitu, sayuran khusus dari jantung pisang berwarna hijau ditambah santan dan kacang hijau serta asam cikala. Dan lemang-lemang. Yakni, gulai daging ayam dengan campuran asam cikala. (b02)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

KAMKA Aceh Gelar Sosialisasi Hasil Rakernas

KAMKA Aceh Gelar Sosialisasi Hasil Rakernas

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *