PEMATANGSIANTAR (Waspada): Dinas Perhubungan (Dishub) Pemko Pematangsiantar bergerak cepat mensosialisasikan pengoptimalan terminal tipe A Tanjung Pinggir sesuai instruksi Wali Kota Wesly Silalahi.
Sosialisasi itu kepada sejumlah armada bus yang membuat stasiun di sekitar Ramayana Department Store seperti bus Intra, Eldivo, Paradep dan lainnya, Rabu (12/3).
Kepala Dishub Julham Situmorang memimpin langsung sosialisasi itu kepada seluruh armada bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) serta para pengusaha bus sepakat setelah Hari Raya Idul Fitri 1446 H seluruh bus akan beroperasi di terminal tipe A Tanjung Pinggir.
“Jadi, bus yang mangkal di sekitar Ramayana sudah kita imbau untuk tidak lagi mangkal di sana. Kita arahkan ke terminal Tanjung Pinggir, kita beri waktu sampai setelah Hari Raya Idul Fitri,” sebut Kepala Dishub saat bersama sejumlah jajaran Dishub melakukan sosialisasi.
Kepala Dishub menambahkan ke depan pihaknya akan melaksanakan sosialisasi kepada mobil penumpang (Mopen) atau angkutan kota (Angkot) agar masuk ke terminal Tanjung Pinggir, karena hingga saat ini baru Mopen Bandar Jaya yang masuk ke terminal Tanjung Pinggir.
“Termasuk ke depannya, kita akan sosialisasi ke bus yang mangkal di Parluasan,” tegas Kepala Dishub.
Sebelumnya, Wali Kota bersama Wakil Wali Kota Herlina dan Sekda Junaedi Antonius Sitanggang meninjau langsung terminal Tanjung Pinggir, Sabtu (8/3).
Pada saat itu, Wali Kota menegaskan agar OPD Pemko terkait untuk fokus menjalankan tugas sesuai kewenangan masing-masing guna merealisasikan pengoperasian terminal Tanjung Pinggir.(a28).
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.