BATUBARA (Waspada): Bupati Batubara Baharuddin Siagian, SH, M.Si melakukan kunjungan ke SPBU, SPBE dan Kilang Padi, Selasa (11/3).
Hal ini dilakukan untuk memastikan kualitas dan ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM), Liquefied Petroleum Gas (LPG), serta beras bagi masyarakat di bulan Ramadhan, 1446 H/ tahun 2025.
Kunjungan pertama dilakukan di SPBU Sumber Padi, Bupati Baharuddin Siagian bersama Wakil Bupati Syafrizal, Kajari Diky Oktavia, Dandim 0208/Asahan Letkol. Inf. M Bassarewan melakukan pengecekan alat ukur dan kualitas BBM.
Selanjutnya bergerak ke SPBE PT. Sumber Mutiara Lestari Sei Balai untuk melakukan pemantauan terhadap Barang Dalam Keadaan Terbungkus (BDKT) di Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE).
Terakhir menuju kilang padi di Sei Balai untuk melihat dan memastikan ketersediaan beras pada bulan puasa Ramadhan hingga hari raya Idul Fitri.
Bupati Baharuddin Siagian mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kepastian kepada masyarakat terkait ketersediaan dan kualitas komoditas yang dibutuhkan selama bulan Ramadan sampai menjelang hari raya Idul Fitri.
Buka OP
Sebelumnya Bupati Batubara Baharuddin Siagian, SH, M.Si membuka operasi pasar (OP) murah yang digelar Pemkab Batubara di lapangan Limapuluh.
OP digelar sampai mendekati Hari Raya Idul Fitri dan bergulir dari desa ke desa.
Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau selama Ramadhan hingga menjelang Idul Fitri, sekaligus sebagai langkah pengendalian inflasi di Kabupaten Batubara.
Bupati Batubara, Bahar berharap pasar murah ini dapat menstabilkan harga bahan pokok.(a18)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.