974 Siswa SMPN 24 Medan Peserta Ramadhan Religi

  • Bagikan
974 Siswa SMPN 24 Medan Peserta Ramadhan Religi

MEDAN(Waspada): Sebanyak 974 siswa kelas 7, 8 dan 9 di Sekolah Menengah Pertama(SMP) Negeri 24 Medan, jadi peserta dalam kegiatan Ramadhan Religi tahun 2025. Kegiatan  berlangsung 10 sampai 20 Maret mendatang.
Ramadhan Religi diikuti siswa beragama Islam dan agama Kristen. Hal ini sebagai upaya mengisi pembelajaran di sekolah saat bulan Ramadhan dan  memupuk toleransi antar siswa.

Kepala Satuan Pendidikan UPT SMP Negeri 24,Hj.Rohanim, Senin(10/3) menyebutkan
peserta kegiatan semua siswa kelas 7 sampai 9. Siswa beragama Islam dipandu guru agama Islam dan siswa agama Kristen dipandu guru agama Kristen. Dengan begitu diharapkan toleransi antar umat beragama akan tumbuh pada diri peserta didik. Siswa yang berpuasa tetap nyaman bersama teman yang tidak berpuasa(beda agama), karena mereka tidak makan dan minum di depan teman yang berpuasa.

974 Siswa SMPN 24 Medan Peserta Ramadhan Religi

Rohanim menambahkan, kegiatan yang dilaksanakan dalam  Ramadhan Religi antaranya shalat duha, tadarus Alquran,bimbingan oleh guru dengan materi antaranya ,akhlak kepada Allah SWT,melaksanakan perintah dan menjauhi larangannya. Ada pula setoran ayat surah Al Ikhlas, An Nas,Al Falaq. Melaksanakan shalat duha setiap hari saat pelaksanaan kegiatan.

Kata Rohanim, panitia menargetkan Ramadhan Religi ini semakin meningkatkan keimanan siswa, tumbuh jiwa toleransi dan jadi siswa berkarakter baik, beradap karena adab itu di atas ilmu.

974 Siswa SMPN 24 Medan Peserta Ramadhan Religi

Dia menambahkan, pada ahir kegiatan akan laksanakan pembagian sembako untuk dhuafa. Karena targetnya seluruh kegiatan ini agar  peserta didik menjadi siswa  beriman bertakwa dan berahlakul karimah, maka panitia lengkapi dengan berbagi sembako.

“Berbagi sembako ini diharapkan akan tumbuh rasa simpati dan empati kepada warga sekolah maupun warga di lingkungan sekolah,”pungkasnya.(m22)




Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

974 Siswa SMPN 24 Medan Peserta Ramadhan Religi

974 Siswa SMPN 24 Medan Peserta Ramadhan Religi

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *