PADANGSIDIMPUAN (Waspada): Menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Utara melalui UP3 Padangsidimpuan mempercepat layanan penyambungan listrik baru berdaya B2/105 kVA untuk PT. Bintang Surya Mas, perusahaan SPPBE (Stasiun Pengisian Pertamini Bahan Bakar Elpiji) di Kotanopan.
Penyalaan listrik yang resmi beroperasi pada Rabu (5/3) ini menjadi bagian dari komitmen PLN dalam mendukung kelancaran distribusi kebutuhan energi masyarakat, terutama di bulan Ramadan yang penuh berkah.
General Manager PLN UID Sumatera Utara, Agus Kuswardoyo, menyatakan bahwa dukungan pasokan listrik andal akan terus dilakukan.
“Kami memahami bahwa kebutuhan energi seperti elpiji meningkat signifikan selama Ramadan. Untuk itu, PLN memastikan pasokan listrik 105 kVA ini dapat mengoptimalkan operasional PT. Bintang Surya Mas dalam memenuhi permintaan masyarakat, khususnya untuk kebutuhan memasak dan ibadah,” ujar Agus.
Agus menambahkan, momentum Ramadan menjadi pengingat pentingnya kolaborasi antara PLN dan pelaku industri untuk menjaga ketahanan energi nasional.
“Di bulan penuh amal ini, PLN juga berkomitmen memperkuat layanan melalui fast response 24 jam dan pengawasan infrastruktur guna menghindari gangguan listrik selama periode Ramadan,” tegasnya.
Direktur PT. Bintang Surya Mas, Ahmad Fauzi, mengapresiasi dukungan PLN yang tepat waktu.
“Kami sangat berterima kasih kepada PLN atas pelayanan yang baik dan profesional. Dengan tersedianya listrik yang stabil, kami optimis dapat meningkatkan kapasitas produksi dan memperluas jangkauan bisnis kami,” ungkapnya.
Manager PLN UP3 Padangsidimpuan, Yessi Indra, menekankan bahwa layanan permohonan pasang baru tetap prima selama Ramadan.
“Selain memastikan keandalan listrik, PLN juga terus mengedepankan efisiensi dalam pelayanan penyambungan listrik baru. Proses yang cepat, transparan, dan sesuai prosedur menjadi prioritas utama PLN dalam memberikan kepuasan kepada pelanggan, Pelayanan terbaik PLN kini dapat diakses secara online melalui aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh secara gratis di Play Store untuk pengguna Android maupun App Store untuk pengguna IOS,” jelas Yessi.
Keberhasilan penyalaan listrik ini menjadi langkah strategis PLN UID Sumatera Utara dalam mendorong pemerataan akses energi bersih, khususnya di wilayah yang masih bergantung pada elpiji. Agus Kuswardoyo menegaskan,
“Dengan pasokan listrik andal, industri lokal dapat tumbuh sejalan dengan semangat Ramadan untuk memajukan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya. (m31)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.