Bupati Simalungun: Usia 17 Tahun Langsung Dapat KTP

  • Bagikan
Bupati Simalungun dan Wakil Bupati saat disambut warga di pintu tol Sinaksak, Senin (3/3).(Waspada/ist).
Bupati Simalungun dan Wakil Bupati saat disambut warga di pintu tol Sinaksak, Senin (3/3).(Waspada/ist).

SIMALUNGUN (Waspada): Bupati Simalungun H Anton Achmad Saragih mengatakan kedepan masyarakat yang sudah berusia 17 tahun langsung akan mendapatkan KTP (Kartu Tanda Penduduk).

Hal ini telah diatur dalam Pasal 63 Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2013 tentang perubahan atas UU Nomor 23 Tahun 2006 tentang administrasi kependudukan. Setiap Warga Negara Indonesia (WNI) yang telah berumur 17 tahun diwajibkan memiliki KTP.

Program tersebut diungkapkan orang nomor satu di jajaran Pemkab Simalungun itu dalam pidato sambutannya disela-sela penyambutan Bupati dan Wakil Bupati di pintu tol Sinaksak, Senin (3/3).

Bupati menyampaikan bahwa ke depannya program Bupati Simalungun untuk masyarakat yang sudah berumur 17 tahun akan langsung mendapatkan KTP yang diberikan ke rumah masing-masing.

Bupati Simalungun: Usia 17 Tahun Langsung Dapat KTP

Suasana kebahagian tercermin dari raut wajah masyarakat saat menyambut kedatangan Bupati Simalungun H Anton Achmad Saragih bersama Wakil Bupati Benny Gusman Sinaga, yang baru saja menyelesaikan kegiatan Retret Kepala Daerah di Magelang.

Tokoh masyarakat juga menyematkan hiou pamotting dan pengalungan bunga kepada Bupati Simalungun dan Wakil Bupati Benny Sinaga.

Melihat masyarakat yang begitu antusias dalam melakukan penyambutan, Bupati Simalungun mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Simalungun.

“Kami Sangat bangga, dan semoga ini menjadi awal yang baik. Saya juga Mengucapkan selamat berpuasa kepada masyarakat Simalungun yang melaksanakan ibadah puasa,” ucap Bupati yang didampingi istri tercintanya.

Usai penyambutan di pintu tol Sinaksak, Bupati Simaoungun dan Wakil langsung meluncur ke Panahangraya, untuk mengikuti sidang paripurna tentang sertijab (serah terima jabatan) di gedung DPRD. Kemudian menghadiri acara buka puasa bersama dan pelepasan Tim Safari Ramadhan 1446 H.(a27).


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Bupati Simalungun: Usia 17 Tahun Langsung Dapat KTP

Bupati Simalungun: Usia 17 Tahun Langsung Dapat KTP

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *