Banyak Warga Minta Bentuk Kampung Bebas Narkoba

- Aceh
  • Bagikan
Banyak Warga Minta Bentuk Kampung Bebas Narkoba

Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli saat memberikan sambutan pada launching Gampong Peunyeurat, Kecamatan Banda Raya, Banda Aceh sebagai Kampung Bebas dari Narkoba (KBN) ke- 22. (Waspada/Zafrullah)

BANDA ACEH (Waspada): Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli, menyatakan bahwa banyak masyarakat kota Banda Aceh yang meminta agar wilayahnya menjadi salah satu Kampung Bebas dari Narkoba (KBN).

Hal tersebut diungkapkannya di sela-sela peresmian Gampong Peunyeurat, Kecamatan Banda Raya, Banda Aceh sebagai Kampung Bebas dari Narkoba (KBN) ke- 22, Rabu (22/1).

“Dari hasil evaluasi kami di tahun kemarin, respons masyarakat sangat luar biasa. Masyarakat meminta agar wilayah mereka dijadikan sebagai Kampung Bebas dari Narkoba,” katanya.

Bukan tanpa alasan, kata KBP Fahmi, pasalnya manfaat yang diterima dari pembentukan KBN ini dirasakan langsung oleh masyarakat. Misalnya, beberapa masalah terkait penyalahgunaan narkoba dapat selesai di tingkat gampong.

“Masyarakat merasakan langsung manfaatnya. Beberapa masalah narkoba bisa selesai di tingkat gampong. Juga ada laporan masyarakat yang mana korban penyalahgunaan narkoba dapat kembali ke masyarakat dan beraktivitas normal usai dirangkul oleh satgas yang ada di gampong,” jelasnya.

Oleh karena itu, Fahmi pun berharap agar hal ini dapat berjalan hingga ke depan serta meredam atau meminimalisir dan mempersempit ruang gerak peredaran narkoba di wilayah Banda Aceh sendiri.

Apalagi, lanjut pria yang pernah menjabat sebagai Kapolres Bener Meriah tersebut, tahun 2025 ini Polresta Banda Aceh berencana akan menambah 30 Kampung Bebas dari Narkoba di wilayahnya.

“Insyaallah generasi kita akan selamat dan mampu mengisi pembangunan di Aceh ke depan. Kita berharap generasi ke depan dapat lebih baik dari saat ini,” katanya.

“Terima kasih dan apresiasi tinggi kepada semua pihak yang terlibat dalam pembentukan Kampung Bebas dari Narkoba ini,” pungkas Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli. (b03)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *