Serda Ismail bersama petugas saat melakukan pemasangan arus listrik di rumah Sika Mulida, warga Gelanggang Merak,Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang. (Waspada/Yusri).
ACEH TAMIANG (Waspada) : Serda Ismail, anggota Koramil Karang Baru jajaran Kodim 0117/ Aceh Tamiang melalui bantuan donasi hamba Allah SWT turun langsung dalam proses pemasangan listrik Sika Mulida, warga kurang mampu Kampung Gelanggang Merak, Kecamatan Manyak Payed, Kabupaten Aceh Tamiang.
Serda Ismail, selain menjalankan tugasnya sebagai abdi negara, dirinya juga dikenal salah seorang pegiat sosial dengan membantu masyarakat kurang mampu, terutama kebutuhan WC (kamar mandi), dan perbaikan rumah warga di Aceh Tamiang atau lebih dikenal melalui programnya ladang amal.
Serda Ismail kepada Waspada, Minggu (19/1) menuturkan, Sika Mulida juga seorang janda yang suaminya sudah meninggal beberapa tahun lalu serta memiliki dua orang anak yang masih kecil.
“Sebelumnya saya menerima informasi bahwa ibu Sika Mulida sudah bertahun lamanya tidak ada listrik di rumahnya, kalau malam mereka pakai lilin atau penerangan lampu teplok,” ujarnya.
Serda Ismail,kemudian melalui program ladang amal membuka donasi, bersyukur melalui donasi dari hamba Allah SWT terkumpul dananya dan pada Selasa kemarin sudah dapat memasang meteran listrik pada rumah Sika Mulida.
Kini rumah Sika Mulida telah bisa menikmati fasilitas listrik, kata Serda Ismail seraya mengatakan, keluarga Sika Mulida sangat bersyukur menjelang puasa Ramadhan tahun sudah ada listrik dan tidak lagi menggunakan lilin saat malam hari.
Serda Ismail menyampaikan, sebelumnya juga rumah Sika Mulida sudah dibantu pembuatan WC atau kamar mandi sekitar November 2024 lalu. “Saat pembuatan WC itu, baru kita ketahui rumah ibu Sika Mulida belum ada listrik, kemudian saya membuka donasi dan saat dana terkumpul langsung kita pasangkan,” ungkapnya.
Dikemukakannya, dari informasi diperolehnya, akibat sebelumnya tidak memiliki WC dan kabarnya salah satu anak dari ibu Sika Mulida alami sakit atau gizi buruk. “Ibu Sika Mulida tidak bekerja dan dari bantuan donasi hamba Allah terbantu juga untuk beberapa kebutuhan lainnya, termasuk membantu barang – barang untuk kios jualan jajanan seadanya yang kita buat di depan rumahnya,” ucap Serda Ismail.
Serda Ismail sempat menetes air mata melihat kondisi kehidupan anak yatim ibu Sika Mulida yaitu Rafa Muamar Basran dan Halwatu Zahra. “Terlebih saat mendengar cerita saat anak Sika Mulida sakit dan tidak uang untuk berobat, sedangkan suaminya sudah meninggal saat anak keduanya masih dalam kandungan,” sebut Serda Ismail.
Namun, Serda Ismail sempat menyayangkan untuk pemasangan air bersih dari PDAM Tirta Tamiang untuk rumah Sika Mulida tersebut belum juga dipasangkan oleh PDAM Tirta Tamiang, padahal uang pemasangannya sudah dibayarkan dan kuitansinya masih ada sama ibu Sika Mulida.
“Untuk kebutuhan air bersih keluarga ibu Sika Mulida masih mengambil dari sumur tetangganya,” jelas Serda Ismail sembari mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah membantu kebutuhan utama keluarga Sika Mulida, warga Gelanggang Merak, Kecamatan Manyak Payed. (b15).
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.