Scroll Untuk Membaca

Medan

Polmed Wisuda 1.697 Lulusan, Direktur: Kegagalan Kunci Menuju Kesuksesan

Polmed Wisuda 1.697 Lulusan, Direktur: Kegagalan Kunci Menuju Kesuksesan

MEDAN (Waspada) Politeknik Negeri Medan (Polmed) menggelar wisuda angkatan ke-39 sebanyak 1.697 wisudawan l, Kamis (25/9) di kampus tersebut.

Rincianya 29 lulusan Magister Terapan Sistem Informasi Akuntansi, 411 orang lulusan Sarjana Terapan dan 1.257 lulusan Ahli Madya.Hingga saat ini Polmed telah menghasilkan sebanyak 43.868 alumni dari berbagai jurusan sejak 1985.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Polmed Wisuda 1.697 Lulusan, Direktur: Kegagalan Kunci Menuju Kesuksesan

IKLAN

Direktur Polmed Dr. Ir. Idham Kamil, ST., MT.,mengatakan tahun ini jumlah Cumlaude atau yang Lulus dengan Pujian adalah 665 orang, dimana Jumlah ini lebih banyak 22% dari tahun sebelumnya. Merupakan peningkatan prestasi untuk wisudawan.

“Wisuda hari ini adalah awal dari perjalanan baru buat kalian. Kalian telah dibekali dengan pengetahuan, keterampilan, dan nilai-nilai yang telah dipelajari di Polmed Saya berharap kalian dapat membawa ilmu yang telah diperoleh ini untuk memberikan manfaat bagi masyarakat, bangsa, dan negara,” kata direktur.

Dia mengatakan jadilah pribadi yang tangguh, berintegritas, dan berkontribusi bagi kebaikan bersama. Direktur mengatakan kita belajar bahwa kesuksesan tidak datang tanpa tantangan, kesalahan, atau kegagalan. Justru, keberanian untuk bangkit setiap kali jatuh adalah kunci menuju puncak prestasi.

“Jadi, jangan pernah takut gagal. Setiap kegagalan adalah pelajaran berharga yang akan membuat kalian lebih kuat dan lebih bijaksana. Teruslah berjuang, hadapi setiap rintangan dengan tekad yang kuat, dan ingatlah bahwa keberhasilan ada di ujung usaha yang tak pernah berhenti. Karena di balik setiap kegagalan, tersimpan peluang besar untuk sukses,” ujarnya.

Direktur memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para mahasiswa yang telah menunjukkan prestasi luar biasa di tingkat nasional dan internasional sepanjang tahun ini. Prestasi ini tidak hanya mengharumkan nama Polmed, tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh civitas akademika.

Pada kesempatan itu, direktur Polmed juga menyampaikan sejumlah prestasi nasional dan internasional yang diraih para mahasiswa Polmed.
ini.

Dia berharap prestasi yang diraih dapat terus menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus berusaha memberikan yang terbaik.Selamat kepada seluruh mahasiswa berprestasi, teruslah berkarya, dan jadilah inspirasi bagi generasi mendatang!

” Sebagai bentuk keseriusan Polmed dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan memperluas jejaring internasional, kami terus menjalin kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi dan Lembaga pendidikan luar negeri terkemuka. Melalui kolaborasi strategis ini, kami berkomitmen untuk menciptakan program-program unggulan, seperti pertukaran mahasiswa dan dosen, penelitian bersama, pengembangan kurikulum, serta kegiatan akademik lainnya yang dapat meningkatkan kapasitas dan kompetensi seluruh sivitas akademika kami,” paparnya.

Dia menjelaskan perguruan tinggi dan lembaga pendidikan luar negeri yang telah menjalin Kerjasama dengan Polmed antara lain Politeknik dari Malaysia seperti Politeknik Nilai Negeri Sembilan, Politeknik Malaka, Politeknik Kota Kinabalu, Politeknik Seberang Perai, Politeknik Tuanku Sultanah Bahiyah, Politeknik Tanah Laut.

Perguruan tinggi dari Taiwan Seperti National Yunlin University of Science and Technology, Lunghwa University, Southern Taiwan University of Science Technology, Chaoyang University of Technology, Cheng Shiu University, Hsing Wu University, dan National Chin-Yi University of Technology.

Polmed juga memperluas kolaborasi dan Kerjasama dengan berbagai perusahaan dan lembaga dalam negeri sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan vokasi dan menciptakan lulusan yang siap menghadapi tantangan industri. Beberapa mitra Politeknik Negeri Medan dalam negeri : Lembaga Negera seperti BMKG, Kemenkominfo, Kejati Sumut, Dinas Pendidikan Sumt, dan Lembaga dalam negeri lainnya.
Begitu juga dengan perusahaan-perusahaan dalam negeri seperti Inalum, Telkom, Toba Pulp, Oleochemical Unilever Indonesia
dan Seluruh Perguruan Tinggi Dalam Negeri yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu.

Dengan kolaborasi ini, Politeknik Negeri Medan berupaya untuk terus memperkuat jalinan hubungan dengan dunia industri dan pemerintahan, demi menciptakan lingkungan pendidikan yang ikut dan siap terhadap perkembangan teknologi dan kebutuhan pasar tenaga kerja.

Melalui kemitraan ini, kami berkomitmen untuk menghasilkan lulusan yang kompeten dan memiliki daya saing tinggi, tidak hanya di tingkat nasional tetapi juga di tingkat internasional. (m19)

Waspada/Ist
Direktur Polmed Dr. Ir. Idham Kamil, ST., MT saat melantik salah seorang wisudawan.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE