LANGSA (Waspada) : Sekolah Tinggi Kesehatan (STIKES) Bustanul Ulum Langsa buka kegiatan bagi ratusan mahasiswa untuk Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB), di Aula setempat, Kamis (22/8).
Ketua Yayasan Dayah Bustanul Ulum Drs H Faisal Hasan didampingi Sekretaris Yayasan Dede Gustian SH, MS, dalam sambutannya merasa sangat bersyukur tahun ini mahasiswa STIKES meningkat jumlah nya dari sebelumnya.
Bahkan, kata Faisal, tahun ini sudah ada mahasiswa yang berasal dari Sumatera Utara seperti dari Batubara yang berjumlah 15 orang dan ada juga dari Aceh Singkil.
“Ini merupakan sebuah perjalanan baru dan baik bagi STIKES Bustanul Ulum Langsa dan kami dari pihak yayasan merasa terima kasih kepada semua pihak,” ujarnya.

Lanjutnya, PKKMB ini sangat penting sebagai mahasiswa baru, dimana mahasiswa dapat mengenal lingkungan kampus untuk beradaptasi.
Selain itu juga, bagi mahasiswa baru juga dapat mengikuti semua tahapan ini agar mendapatkan sebuah informasi utuh dalam lingkungan kampus.
Untuk tahun ini jumlah mahasiswa baru ada 149 peserta dengan tiga prodi yakni Prodi D III Kebidanan ada 43 mahasiswa, Prodi S1 Kesehatan Lingkungan ada 53 mahasiswa dan untuk Prodi S1 Administrasi Rumah Sakit ada 53 mahasiswa.
Hadir juga Ketua STIKES Bustanul Ulum Langsa, Nurhidayati, S.Sos, S.Keb, MPH, para undangan lainnya. (crp).