MEDAN (Waspada): Rumah Sakit Columbia Asia Aksara meluncurkan program Loyalty Membership yang menawarkan berbagai manfaat bagi anggotanya.
Program ini memberikan diskon dan kemudahan akses ke layanan medis dan non-medis di rumah sakit.
CEO RS Columbia Asia Aksara, Deasy Mochtar mengatakan, manfaat membership ini meliputi 20% diskon untuk layanan laboratorium, radiologi, dan fisioterapi.
“5% diskon untuk layanan konsultasi dokter, layanan dental, serta layanan F&B di Café Columbia. Kemudian 10% diskon untuk kamar perawatan rawat inap, 15% diskon untuk layanan laboratorium, radiologi, dan fisioterapi pada rawat inap serta 5% diskon untuk jasa visit dokter dan tindakan bedah dokter,” urai Deasy.
Selain itu, sambung Deasy, anggota juga akan mendapatkan informasi mengenai kegiatan-kegiatan terkait membership seperti health talk, seminar kesehatan, dan acara edukatif lainnya.
“Melalui program Loyalty Membership ini, RS Columbia Asia Aksara diharapkan dapat menjadi wadah untuk terus memberikan edukasi dan informasi seputar kesehatan serta menjadi salah satu pilihan warga kota Medan untuk berobat,” ujar Deasy.
Adapun kategori membership, sambung Deasy, Columbia Kids Club untuk anak usia 0-7 tahun, Columbia Venus untuk wanita usia 18-50 tahun, Columbia Mars untuk pria usia 18-50 tahun, dan Columbia Gold untuk lansia berumur 50 tahun ke atas.
“Keanggotaan dapat diperoleh dengan harga Rp200.000, dan hari ini didiskon 50% sehingga member hanya cukup membayar Rp100.000 saja dan ini tanpa biaya tahunan,” tambahnya.
Sesuai dengan Visi dan Misi dari Rumah Sakit, Deasy Mochtar berharap, dengan adanya Membership Rumah Sakit Columbia Asia Aksara ini akan memberikan layanan terbaik tidak hanya kepada seluruh warga, namun juga komunitas yang senantiasa mendukung Rumah Sakit Columbia Asia Aksara.
Di sisi lain, Deasy menyampaikan, pihaknya juga bekerja sama dengan pihak ketiga untuk memberikan lebih banyak kemudahan.
“Misalnya, dengan menunjukkan kartu anggota, Anda bisa mendapatkan diskon spesial di beberapa tempat, termasuk Kolombia Mars yang khusus untuk laki-laki. Tujuan kami adalah memberikan kemudahan bagi masyarakat Indonesia, terutama mereka yang tidak memiliki asuransi atau yang masih menggunakan uang pribadi,” tandasnya.
Program membership ini memberikan keringanan, sehingga masyarakat tidak perlu pergi ke luar negeri untuk mendapatkan perawatan.
Sebelumnya, Marketing Head RS Columbia Asia Indonesia, Efni, mengungkapkan bahwa jaringan rumah sakit Columbia Asia tidak hanya terbatas di Indonesia, tetapi juga mencakup Malaysia dan Vietnam. Di Malaysia, terdapat 14 cabang rumah sakit Columbia Asia, sementara di Vietnam terdapat 3 cabang.
Di Indonesia sendiri, RS Columbia Asia memiliki delapan rumah sakit, termasuk yang berada di Jakarta yang sudah diakuisisi, yaitu Rumah Sakit Premier Jatinegara dan Rumah Sakit Premier Bintaro. Selain itu, ada juga Rumah Sakit Premier Surabaya yang telah menjadi bagian dari RS Columbia Asia Indonesia.
“Dengan demikian, total ada delapan rumah sakit Columbia Asia di Indonesia, yang menjadikan kita sebagai salah satu jaringan rumah sakit terkemuka di wilayah ini,” jelasnya.
RS Columbia Asia Indonesia dikenal dengan berbagai fasilitas medis yang unggul dan pelayanan yang terintegrasi. Di area One-Stop Service misalnya, semua layanan mulai dari pendaftaran, farmasi, hingga kafe, berada dalam satu area yang memudahkan pasien dan pengunjung.
Dokter-dokter yang berpraktek di RS Columbia Asia Indonesia juga merupakan spesialis yang kompeten, termasuk spesialis jantung dan diabetes. Rumah sakit ini dilengkapi dengan peralatan medis canggih, serta kamar dengan fasilitas lengkap untuk memastikan kenyamanan pasien.
RS Columbia Asia Indonesia menyediakan layanan 24 jam. Para dokter yang berpraktek di sini memiliki jadwal yang dapat diakses oleh pasien untuk mempermudah konsultasi.
Dalam acara peluncuran program Loyalty Membership RS Columbia Asia Aksara, berbagai stand booth dari mitra-mitra strategis turut hadir untuk memberikan edukasi dan informasi kepada para pelanggan rumah sakit.
Salah satu stand yang menarik perhatian adalah stand booth dari Sequis Life, yang turut memeriahkan peluncuran ini dengan berbagai informasi penting mengenai layanan asuransi mereka.
Stand booth Sequis Life berperan aktif dalam menyemarakkan acara, memberikan penjelasan detail tentang manfaat asuransi kesehatan dan bagaimana kemitraan dengan RS Columbia Asia Aksara dapat memberikan nilai tambah bagi para nasabah.(cbud)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.