MEDAN (Waspada): Sebanyak 360 jemaah calon haji (Calhaj) bersama petugas haji yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 19 Embarkasi Medan, tiba di Asrama Haji Medan, Sabtu (1/6) malam.
Calhaj Kloter 19 ini berasal dari Kota Medan sebanyak 204 jemaah, Kab. Simalungun 149 jemaah dengan 7 petugas haji.
KBIHU Al Adliyah Medan yang bergabung di Kloter 19 tahun ini membawa 193 jemaah calon haji.
Tiba di Asrama Haji Medan, para calhaj Kloter 19 ini disuguhi snack dan minum teh manis hangat, sebelum mendapatkan pengarahan dari petugas hingga pemeriksaan kesehatan, pembagian paspor, gelang haji, living cost dan lainnya.
Selama lebih kurang satu jam, jemaah calhaj Kloter 19 ini dibawa menuju Hotel Madinah Al Munawaroh, Asrama Haji Medan untuk istirahat dan makan malam.
Direncanakan, Kloter 19 ini akan dilepas dari Asrama Haji Medan, Minggu (2/6) pukul 15.00 WIB menuju Kualanamu International Airport (KNIA) dan langsung take off pukul 19.40 WIB.(m29)
Foto-foto: Waspada/Surya Efendi
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.