Scroll Untuk Membaca

Medan

Pj. Gubsu Pastikan Kondisi Sumut Kondusif

PJ. Gubsu Hassanudin, menggunakan hak pilih pada Pemilu 2024 di TPS 002 Jalan Masdulhak, Kelurahan Anggrung, Kec.Medan Polonia. Waspada/Ist
PJ. Gubsu Hassanudin, menggunakan hak pilih pada Pemilu 2024 di TPS 002 Jalan Masdulhak, Kelurahan Anggrung, Kec.Medan Polonia. Waspada/Ist

MEDAN (Waspada): Penjabat (Pj) Hassanudin, memastikan pelaksanaan Pemilu 2024 kondusif. Dari hasil pemantauan yang dilakukan pada hari pemungutan suara, Rabu (14/2), pelaksanaan Pemilu berjalan tanpa kendala.

Pernyataan itu disampaikan Pj.Gubsu Hassanudin, usai meninjau pelaksanaan Pemilu 2024, bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Hari itu mereka meninjau beberapa di Tempat Pemungutan Suara (TPS) di sejumlah wilayah di Sumut.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pj. Gubsu Pastikan Kondisi Sumut Kondusif

IKLAN

“Saya bersama Forkopimda Sumut telah memonitor pelaksanaan Pemilu di sejumlah tempat, mulai dari Medan, kemudian lanjut ke Simalungun hingga Batubara. Pantauan kami berlangsung bagus, lancar dan aman,” kata Hassanudin, usai memberikan hak suaranya di TPS 002, Jalan Masdulhak, Kelurahan Anggrung, Kecamatan Medan Polonia.

Pengakuan Hassanudin, sejauh ini dia belum menerima laporan atau kendala yang berarti. Namun pihaknya akan terus memantau pelaksanaan Pemilu seluruh Sumut untuk memastikan berjalan dengan lancar.

Hassanudin, juga mengapresiasi peran seluruh pihak dalam menyukseskan Pemilu. Juga mengapresiasi masyarakat yang memberikan partisipasinya dalam memberikan hak suaranya.

Hassanudin juga mengimbau masyarakat untuk terus menjaga harmoni, apapun pilihannya.

“Masyarakat sangat baik dan harmoni dalam keragaman, tentunya kita punya pilihan, sistem demokrasi harus kita laksanakan,” katanya.

Sementara itu, Sekdaprovsu Arief S. Trinugroho, bersama sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) juga melakukan peninjauan beberapa TPS di Kota Medan. Arief menemukan pelaksanaan Pemilu di beberapa TPS yang ditinjau berjalan lancar.

Dari hasil pemantauannya, Arief juga mengaku tidak menemukan kendala apapun. “Hasil tinjauan tadi semua aman, lancar, tidak ada kendala, kita harap situasi ini terus terjaga selamanya,” kata Arief, usai peninjauan. (m07)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE